Pasca Kena OTT, Ruangan Gubernur dan Kadis DKP Kepri Disegel KPK
Oleh : Charles Sitompul
Kamis | 11-07-2019 | 09:50 WIB
pintu-disegel.jpg
Pintu ruang Gubernur Kepri disegel KPK. (Charles)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Ruangan gubernur Kepri, Nurdin Basirun, di kantor Gubernur Kepri disegel KPK. Dari pantauan media, pintu masuk ruangan Nurdin di lantai 4 gedung utama disegel portal KPK. Sejumlah pegawai sekretariat Gubernur, juga tidak diperkenankan masuk, Kamis (11/7/2019)

Petugas Satpol PP yang melakukanpPenjagaan, mengaku penyegelan berlangsung sejak tadi malam.

"Pagi-pagi kami datang ganti Ship malam, pintu ruangan bapak itu sudah disegel," ujar salah seorang anggota Satpol, Kamis (11/7/2019).

Selain ruangan Nurdin, pintu ruangan Kepala Dinas Kelautan di Gedung B2 kantor gubernur juga disegel. Tampak terlihat Portal segel KPK melintang berbentuk huruf X di pintu masuk ruangan Edi Sofiyan.

Sebuah meja dan kursi resepsionis penerima tamu di depan pintu ruangan Edi Sofiyan terlihat kosong. Beberapa pegawai dinas DKP yang ditemui diruangan sekretariat, akses masuk ke ruang Kepala dinas DKP itu, mengaku kurang mengetahui ruangan tersebut di segel kapan.

"Sekretarisnya yang di depan pintu sedang cuti melahirkan. Ruangan pak Pak kadis itu disegel kapan kami juga kurang tahu," ujar ASN yang ditemui di kantor tersebut.

Sedangkan pintu ruangan kepala dinas BLH Kepri Nilwan, terlihat belum ada penyegelan KPK. Sejumlah ASN dinas ruangan sekretariat kadis BLH, juga mengakui ruangan kadis BLH tersebut tidak ada penyegelan.

Sementara suasana di kantor Gubernur Kepri terlihat normal. Sejumlah pegawai terlihat banyak yang melakukan aktivitas di luar kantor.

Editor: Chandra