Tingkatkan Kesadaran Berzakat

Baznas Kepri Buka Layanan Zakat di Mall dan Swalayan
Oleh : Redaksi
Selasa | 28-05-2019 | 10:29 WIB
baznas-kepri-19.jpg
Kepala Baznas Provinsi Kepri, Drs H Mustamin Husain saat meninjau salah satu loket layanan zakat. (Diskominfo Kepri)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Kepri membuka sejumlah loket layanan pembayaran zakat di sejumlah tempat umum seperti Mall dan Swalayan yang ada di Provinsi Kepri. Hal ini bertujuan untuk dapat lebih menjangkau masyarakat dengan kemudahan membayar zakat.

Hal ini disampaikan Kepala Baznas Provinsi Kepri, Drs H Mustamin Husain di Tanjungpinang, Jumat (24/5/2019). "Kita juga telah membuka beberapa loket pembayaran zakat di mall-mall dan sejumlah pasar swalayan yang ada di Provinsi Kepri khususnya kota Tanjungpinang," ungkap Mustamin, seperti dikutip situs resmi Diskominfo Kepri.

Mustamin yakin dengan loket-loket yang diletakkan Baznas di tempat umum tersebut dapat meningkatkan partisipasi masyarakat Kepri dalam membayar zakat. "Kita lebih ke meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berzakat, mungkin saat mereka berbelanja bulanan melihat loket zakat langsung membayar zakat," tegas Mustamin.

Disampaikan Mustamin, hingga saat ini besaran zakat di Provinsi Kepri mencapai Rp 26 miliar se Provinsi Kepri, sedangkan untuk di Baznas Provinsi Kepri sendiri sebanyak Rp 4,2 miliar. "Insyaallah dengan adanya loket kita di beberapa tempat tersebut dapat meningkatkan jumlah zakat yang kita terima," ungkap Mustamin.

Editor: Gokli