Meski Puasa, Upacara Peringaran HLP Tetap Digelar di Kantor Gubernur Kepri 1 Juni 2019
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 25-05-2019 | 11:16 WIB
zulkifli1.jpg
Biro Humas Provinsi Kepri, Zulkifli. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Provinsi Kepri beserta seluruh OPD, Instansi vertikal, organisasi masyarakat, OKP serta profesi dan tokoh masyarakat, akan menggelar Upacara Hari Lahir Pancasila (HLP) yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 1 Juni 2019 di Lapangan apel Kantor Gubernur Provinsi Kepri, Dompak.

Biro Humas Provinsi Kepri, Zulkifli mengatakan, Upacara Peringatan HLP, merujuk pada surat edaran Mendagri yang ditindaklanjuti dengan rapat persiapan peringatan tingkat Provinsi Kepri.

"Dari hasil rapat persipan diputuskan, meski dalam suasana puasa dan memasuki cuti lebaran, Pemerintah Provinsi Kepri akan tetap menggelar upacara pada 1 Juni 2019 mendatang," ujarnya, dalam informasi kegiatan Provinsi Kepri, Sabtu (25/5/2019).

Pasukan upacara terdiri dari TNI/Polri, ASN & Non ASN, organisasi, Pramuka, mahasiswa, pelajar SMA dan SMK dengan total pasukan sekitar 600 orang.

Sebagai inspektur upacara langsung dipimpin Gubernur Kepri Nurdin Basirun, dan diikuti petugas upacara lainnya, Kepala Kantor Satpol-PP sebagai Perwira uapacara, Pamen Lanut TNI-AU Tanjungpinang senagai Komandan Upacara, dan Paskibraka Provinsi Kepri sebagai pengibar bendera.

"Undangan terdiri dari Ketua DPRD, Kepala FKPD, Pimpinan Instansi Vertikal, organisasi, tokoh masyarakat serta peserta lainya,"ujar Zilkifli.

Hingga saat ini, persiapan peringatan Hari Lahirnya Pancasila tingkat provinsi Kepri terus dilakukan hingga nantinya ke pelekasanaannya.

Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo meminta Gubernur, Bupati/Wali Kota menyelenggarakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2019.
Permintaan ini dituangkan dalam Radiogram nomor 019.1/4110/Sj yang ditujukan pada Gubernur, Bupati/Wali Kota tertanggal 21 Mei 2019.

Radiogram tersebut dikeluarkan sehubungan dengan surat Plt Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) nomor B.116/Ka.BPIP/05/2019 tanggal 13 Mei 2019 Perihal Pedoman Peringatan Hari Lahir Pancasila 2019.

Editor: Chandra