Kepengurusan PWI Kepri Periode 2019-2023 Secara Resmi Dilantik
Oleh : Roland
Senin | 04-02-2019 | 12:28 WIB
pwi_kepri.jpg
Pelantikan kepengurusan PWI Kepri Periode 2019-2023 di Gedung Daerah Tanjungpinang (Foto: Roland)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia Provinsi Kepri masa Bhakti 2018-2023 secara resmi dlantik di Gedung Daerah Provinsi Kepri, Tanjungpinang, Senin(4/2/2018).

Ketua PWI Kepri, Chandra Ibrahim, menyampaikan, kepengurusan PWI sudah terbagi antara PWI Provinsi, kabupaten dan kota. Maka dari itu tidak ada lagi yang namannya PWI cabang. Inilah guyuban para senior di PWI.

"Kami sudah menyelesaikan kepengurusan dan PWI pusat merespon itu sangat cepat, dalam waktu tidak sampai satu bulan sudah keluar SK PWI Kepri," ujar Chandra.

Menurutnya, PWI Kepri akan membentuk PWI di kabupaten, seperti Anambas, Natuna dan Bintan serta lainnya. Para wartawan di Kepri, kata Chandra, sangat antusias bergabung ke PWI. Karena PWI ini organisasi pers tertua jadi banyak yang ingin masuk.

"Dalam kepengurusan kami akan aktifkan kembali dan harus seluruh anggota di berdasarkan serta pekerjaan akan dibagi," katanya

Ia menyebutkan organisasi yang dipimpinnya benar-benar dari semua untuk semua. Dia pun berharap kedepan hubungan kerjasama akan ditingkatkan sehingga terjalin harmonisiasi dengan pemerintahan Kepri.

Di tempat yang sama, Ketua Umum PWI Atal S Depari mengatakan pelantikan Pengurus PWI Kepri sangat istimewa. Di mana Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri hadir dalam pelantikan ini.

"Pengurus PWI Kepri ini menyaingi PWI Pusat. Jika dilihat dari anggota di pusat 80 orang, kalau PWI Kepri sudah 75 orang belum, ditambah lagi ibu-ibunya," katanya.

Atal juga menekankan agar PWI indepeden dalam Pemilu 2019. Biarlah PWI berada di tengah dalam urusan pemilu dan biarlah pemilu berjalan sendiri.

"Secara administrasi PWI perlu diperbaiki. Saat ini PWI sudah membentuk Mapilu (Masyarakat Pers Pengawas Pemilu), lembaga survei untuk melihat proses demokrasi," tambahnya.

Dalam sambutannya, Gubernur Kepri Nurdin Basirun mengatakan seluruh anggita PWI merupakan teman dan saudara. Kegiatan resmi begini, jika dilihat dari fisik, gubernur seperti wartawan.

"Mari kita bekerjasama, itu yang kami harapkan. Kalau tidak salah nanti ada kongres di Surabaya, saya dapat penghargaan dari wartawan. Sebenarnya bukan milik saya, tetapi milik kita bersama. Ini modal yang paling besar, sebagai modal dasar membangun Kepri," tutupnya.

Editor: Surya