Diduga Dirusak Orang Gila

Warga Pertokoan Jalan Merdeka Tanjungpinang Dihebohkan dengan Pengrusakan Meteran SWRO
Oleh : Roland Aritonang
Senin | 30-04-2018 | 17:04 WIB
kapolsek-tpi-kota1.jpg
Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Edi Supandi (kiri). (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Warga komplek pertokoan di Jalan Merdeka Tanjungpinang sempat dihebohkan dengan pencurian dan pengurusakan meteran air proyek Sea Water Reverse Osmosis (SWRO).

"Saya bangun pagi, ketika mau buka toko saya lihat mesin sudah dalam kondisi rusak, otomatis tidak berfungsi lagi," ujar Aseng, salah satu penghuni pertokoan di Jalan Merdeka, Senin (30/4/2018).

Hal tersebut langsung dilaporkan warga ke perangkat RT dan RW setempat. Kemudian ditindaklanjuti dengan membuat laporan ke Polsek Tanjungpinang Kota.

Menyikapi laporan yang meresahkan masyarakat ini, Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Edi Supandi mengatakan, pihaknya langsung melakukan penyelidikan.

Dugaan sementara, meteran air itu dirusak oleh orang yang mengalami gangguan jiwa (gila) dan sering melintas di tempat itu.

"Iya benar, kita mendapatkan informasi ternyata dirusak oleh orang gila," ujar Edi saat dikonfirmasi.

Edi menjelaskan terkait permasalahan ini, anggota Polsek Tanjungpinang masih mencari keberadaan orang gila ini. Sementara itu terkait berapa banyak meteran SWRO yang dirusak ataupun yang diambil oleh orang gila ini dirinya belum mengetahui berapa jumlahnya.

"Kalau berapa yang dirusak saya kurang mengetahui tetapi data pastinya ada di kantor Polsek Tanjungpinang Kota. Tetapi kita masih terus mencari orang gila ini agar diserahkan ke Dinas Sosial Tanjungpinang," tutupnya.

Editor: Yudha