Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tak Kantongi Dukungan 5 Partai Pengusung

Ini Alasan Agus Wibowo Mangkir dalam Rapat dengan Panlih DPRD Kepri
Oleh : Syajarul Rusydy
Rabu | 11-10-2017 | 20:02 WIB
Agus-Tak-Jlh.gif Honda-Batam

PKP Developer

Ketua DPC Partai Demokrat, Agus Wibowo (Foto: Syajarul Rusydy)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pada Kamis (28/9/2017) lalu, salah satu calon Wakil Gubernur (Wagub) Kepri, Agus Wibowo, mangkir dalam rapat dengan panitia pemilihan (Panlih) Wagub di DPRD Kepri. Ketidakhadirannya itu meyimpan tanda tanya besar, sebab saat itu ia tidak bisa dihubungi.

Pria yang akrab disapa AW itu sempat dianggap tidak serius dalam mencalonkan diri sebagai Wagub Kepri, karena berkas yang diminta Panlih sampai saat ini belum dilengkapinya. Padahal calon lainnya seperti Isdianto sudah melangkapi semua berkas yang diminta oleh Panlih.

Menanggapi hal tersebut, akhirnya AW pun kepada BATAMTODAY.COM angkat bicara. Alasanya tidak hadir dalam rapat tersebut karena salah satu persyaratan yang diminta oleh Panlih belum terpenuhi, yakni dukungan Partai pengusung. Sementara untuk persyaratan lainnya dikatakan AW sudah lengkap.

"Jadi masalah Wagub itu, saya belum melengkapi berkas. Berkas yang diminta dari dukungan Partai pengusung belum ada, tapi yang lain sudah lengkap," beber AW, saat di Kantor DPRD Bintan, Bintan Buyu, Rabu (11/10/2017).

Untuk syarat harus memiliki dukungan 5 Partai pengusung, AW mengaku tidak mampu untuk memenuhinya, sehingga sampai saat ini ia belum memegang persyaratan tersebut.

"Memang untuk persyaratan tersebut, saya tidak mampu dan sampai sekarang saya belum pegang. Jadi secara otomatis akan gugur sebagai calon Wagub," sebut AW.

Editor: Udin