Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wow, Ternyata Ada Driver Cantik di Taksi Online
Oleh : Romi Chandra
Selasa | 01-08-2017 | 16:50 WIB
driver-Gocar-cantik.gif Honda-Batam
Mengenakan baju kaos putih dan dibaluti cansi bermotif bunga-bunga, serta berambut pirang dengan kacamata menempal di kepala, driver wanita yang diketahui bernama Sherli (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Menggeluti profesi sebagai taksi online ternyata cukup menggiurkan. Terbukti, mereka bisa mendapatkan penghasilan minimal Rp300 ribu setiap hari. Hal ini juga membuat kaum wanita terjun menjadi sopir taksi online.

Seperti terlihat di Kantor Dishub Batam, saat puluhan sopir taksi online yang tergabung dari Gocar, Grab dan Uber menggeruduk kantor Dishub Batam itu karena tidak terima karena merasa dijebak dan kemudian ditindak, Selasa (1/8/2017), di antara para driver yang rata-rata para lelaki, ternyata juga ada driver perempuan cantik.

Bahkan, dengan gayanya nyentriknya, sejumlah pewarta sempat tidak percaya bahwa dia seorang sopir. Dengan mengenakan baju kaos putih dan dibaluti cansi bermotif bunga-bunga, serta berambut pirang dengan kacamata menempal di kepala, driver wanita yang diketahui bernama Sherli ini juga ikut andil dalam kegiatan tersebut.

"Itu driver juga. Namanya Sherli," kata salah satu driver di lokasi. Namun pewarta belum mendapatkan keterangan lebih lanjut terkait keinginannya mau menggeluti profesi sebagai sopir taksi online.

Sebelumnya, puluhan sopir taksi online yang tergabung dari Gocar, Grab dan Uber, mendatangi kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam. Pasalnya, mereka tidak terima karena merasa dijebak dan kemudian ditindak, Selasa (1/8/2017).

Seperti yang diutarakan salah satu driver, Harianto, ia dijebak dan kemudian ditilang oleh pihak kepolisian serta Pihak Dishub. Dugaan itu dikuatkan dengan modus yang sama dan telah dialami beberapa orang.

"Kami datang ke Dishub ini, untuk menanyakan apa maksud dari yang terjadi pada kami. Kami merasa dijebak. Kalau mau sportif, seharusnya lakukan razia, dan tilang kami semua. Bukan dengan cara menjebak," ungkapnya.

Editor: Udin