Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sejumlah Pelajar di Tanjunguban Abaikan Larangan Bawa Motor ke Sekolah
Oleh : Siti Maysharah
Selasa | 01-08-2017 | 12:45 WIB
pelajar-bawa-motor1.gif Honda-Batam
Sejumlah pelajar SD dan SMP di Tanjunguban berkendara tanpa helm. (Foto: Sharah)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Beberapa anak berseragam SD dan SMP berkendara motor secara bebas di jalanan Tanjunguban. Padahal, dilihat dari segi usianya saja tentu mereka masih berada di bawah umur.

Kebanyakan dari anak-anak tersebut pun tidak melengkapi kelengkapan berkendara yang benar, tidak pemakai pelindung kepala atau helm.

Kasat Lantas Polres Bintan, AKP Anjar Yoga saat dikonfirmasi terkait hal itu menjelaskan, pihaknya telah menyampaikan himbauan ke sekolah.

"Kami telah mengimbau ke sekolah, baik dalam kegiatan penyuluhan maupun penyampaian secara langsung kepada para orang tua, agar tidak memperbolehkan siswa membawa kendaraan sendiri," terangnya, Selasa (1/8/17).

Ia menjelaskan, alasan utama para siswa dilarang berkendara tentunya karena mereka belum cukup umur untuk memiliki SIM dam masih tanggung jawab orang tua.

"Mungkin, mereka (siswa) bisa membawa kendaraan ke sekolah karena lolos dari pengawasan orang tua. Untuk itu, demi keselamatan penerus bangsa, saya minta kerja samanya dari para orang tua agar lebih mengawasi anak dibawah umur dalam penggunaan kendaraan bermotor," imbuhnya.

Editor: Yudha