Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pita Suara Rusak, Adele Terpaksa Batalkan Dua Konsernya
Oleh : Redaksi
Senin | 03-07-2017 | 10:50 WIB
adele-011.gif Honda-Batam
Adele. (TPG Images)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pasca mengumumkan tur konsernya akan berakhir di Wembley Stadium London, Adele kini membatalkan dua dari empat pertunjukan terakhirnya itu. Melalui akun Twitter, pelantun Hello itu membawa kabar buruk soal kesehatannya dan menarik diri dari pertunjukan terakhir turnya.

Adele mengabarkan bahwa dia telah merusak pita suaranya.

"Saya tidak tahu bagaimana memulai ini. Dua malam terakhir (28 dan 29 Juni) di Wembley telah menjadi pertunjukan terbesar dan terbaik dalam hidup saya," ujarnya mengawali sebuah pesan yang ia unggah, Sabtu (1/7) kemarin.

Dia kemudian mengungkapkan bahwa sepanjang penampilan itu dia berjuang keras untuk memberikan yang terbaik. Namun saat itu pula, dia mulai merasakan hal yang tak enak pada teronggokannya. Hingga keesokan hari Adele lantas pergi ke dokter untuk memeriksa tenggorokannya.

"Saya pergi menemui dokter tenggorokan saya malam ini, karena suara saya tidak ada sama sekali hari ini dan ternyata saya telah merusak pita suara saya," katanya.

"Dan atas saran medis, saya tidak bisa tampil selama akhir pekan. Menyebut bahwa saya patah hati nampaknya bahkan tidak cukup," tambahnya.

Setelah dipastikan harus mengistirahatkan suaranya, Adele sempat terpikir untuk melakukan 'miming' (hanya menggerakkan bibir tapi tak mengeluarkan suara) agar tetap dapat tampil memenuhi kewajibannya. Namun dia pun kemudian berpikir tak ingin mengecewakan para penggemarnya.

"Saya telah mempertimbangkan untuk melakukan 'miming' dan sekadar berada di depan bersama kalian, tapi saya belum pernah melakukannya dan saya tidak dapat melakukan hal itu kapan pun kepada kalian. Itu seperti bukan saya sebenarnya. Maaf, maaf atas kekecewaan kalian," ujarnya kembali menjelaskan.

Selain meminta maaf, Adele pun menjanjikan pengembalian uang jika pertunjukkannya tidak dilakukan penjadwalan ulang.

"Saya menulis ini karena keputusannya baru saja dibuat, jadi saya tidak punya pilihan lain, tapi tentu saja ada pengembalian uang jika tak dapat penjadwalan ulang. Nanti akan diinformasikan kembali. Saya sangat menyesal dan merasa hancur," tegas Adele mengakhiri.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Gokli