Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

H+4 Lebaran, Penumpang di Dua Pelabuhan Tanjunguban Masih Padat
Oleh : Harjo
Rabu | 28-06-2017 | 11:53 WIB
pelabuhan-011.gif Honda-Batam
Aktivitas penumpang di pelabuhan roro Tanjunguban terpantau padat pada H+4 lebaran. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Sampai saat ini, H+4 lebaran arus ke luar masuk penumpang di dua pelabuhan daerah Tanjunguban, Bintan, yakni domestik dan roro masih padat.

Informasi yang diterima dari KSOP Tanjunguban, kepadatan penumpang di dua pelabuhan itu terjadi sejak H+1 lebaran. Sampai saat ini, penumpang yang masuk dan ke luar masih terpantau ramai.

Hal ini juga berbeda dari tahun sebelumnya, di mana kepadatan penumpang di dua pealabuhan itu terjadi pada H-3 lebaran. Namun, tahun ini kepadatan terjadi pada saat lebaran.

"Kalau menjelang lebaran arus penumpang masih normal. Namun lebaran pertama mulai padat, sehingga keberangkatan kapal dilakukan penambahan," kata Kepala Pos Syahbandar, M Rahmat, Rabu (28/6/2017).

Hal senada disampaikan oleh Yunan, Kepala pos pelabuhan ASDP Tanjunguban. Ia menyampaikan, sejak lebaran pertama arus penumpang memang mengalami peningkatan, di mana di dua hari terakhir kapal roro melayani penumpang hingga pukul 21.00 WIB.

Untuk mengurai penumpukan penumpang, kapal roro berlayar langsung atau apa bila penumpang sudah penuh, kapal langsung berangkat.

"Kalau mengikuti jadwal keberangkatan, otomatis penumpukan penumpang semakin banyak. Sehingga untuk mengantisifasinya kapal hanya menurunkan penumpang, selanjut kembali berlayar," imbuhnya.

Editor: Gokli