Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polisi Masih Dalami Aliran Dana Pungli ASDP Punggur
Oleh : Hadli
Kamis | 27-04-2017 | 13:14 WIB
OTT-ASDP-dan-BB-400x192.gif Honda-Batam

Inilah kedua oknum pegawai ASDP yang terkena OTT oleh tim saber pungli Batam (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Polisi masih menggali keterlibatan oknum berwenang lainnya di PT ASDP Telagapunggur Batam soal pungli yang tertangkap tangan beberapa waktu lalu.

 

"Saksi, sudah beberapa orang yang kami periksa," kata Kapolresta Barelang AKBP Hengki, kemarin.

Pemeriksaan saksi-saksi dari PT ASDP dilakukan guna pengembangan dari hasil pemeriksaan pada dua tersangka yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Rabu (19/4/2017) siang lalu.

Fendy, pegawai lapangan ASDP berperen sebagai tukang kutip. Lalu Defi menyuruh Fendi untuk memungut uang pungli setiap hari bila ada kesibukan lain. "Nanti akan kami sampaikan (perkembangan)," tuturnya.

Sebelumnya, Kapolda Kepri Irjen Pol Sam Budigusdian uang hasil pungli tarif angkutan truk yang dilakoni kedua tersangka selama ini mengalir ke atasan. "Ada alirannya ke atas," kata Kapolda saat gelar ekapos di Polresta Barelang, Kamis (20/04/2017).

Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Kota Batam berhasil menyita beberapa barang bukti yang menguatkan pungli yang dilakukan dua oknum pegawai ASDP di Pelabuhan Telaga Punggur.

Barang bukti yang berhasil disita, yakni uang senilai Rp4.800.000, yang merupakan uang pembayaran dari salah satu pemilik kendaraan yang menggunakan jasa kapal roro dan tidak menggunakan tiket. Kemudian uang Rp3.352.000, uang pembayaran tidak menggunakan tiket.

Editor: Yudha