Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Konsep Baru Chemistree Cafe Menangkap Rezeki di Pagi Hari
Oleh : CR-11
Selasa | 14-02-2017 | 15:39 WIB
cafechemistree.jpg Honda-Batam

Penampakan Chemistree Cafe di Batam Center. (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Jika pengunjung Chemistree Cafe Batam Center ramai di waktu siang dan malam hari, namun tidak demikian di waktu pagi. Tapi, justru inilah yang ditangkap Wina, owner Chemistree Cafe sebagai peluang bisnis. Dengan merancang konsep menu sarapan, akan membuat Anda melewatkan aktivitas di pagi hari lebih bernergi.

"Kafe kami memang sejak dibuka ingin mengedepankan konsep coffee dan eatery. Tapi pengunjung lebih mengenal, konsep Chemistree lebih ke tempat nongkrong dan hang out. Sehingga, ramainya di siang sampai malam saja. Dari sana, kami mulai mengkonsepkan detail untuk membuat menu sarapan pagi. Agar pengunjung yang datang bisa dengan yakin sarapan pagi di Chemistree," ungkap Wina, kepada Batamtoday.com.

Baca: Bernuansa Unik, Cafe Chemistree Hadir dengan Harga Meriah

Sarapan pagi sangat penting bagi kesehatan. "Kita tidak cukup hanya makan roti, minum segelas susu atau kopi saja setiap breakfast. Karena kalori dan gizi yang akan diserap tubuh setiap paginya tidak akan optimal. Bisa-bisa kita langsung cepat lapar saat lagi beraktifitas," tuturnya.

Ia menambahkan, Chemistree Cafe akan memperbanyak menu breakfast. Menu-menu baru yang dibuat, pastinya sehat dan akan sangat berbeda dari tempat lainnya.

"Menu-menu breakfast, akan beragam seperti menu sebelumnya, bukan hanya berkonsep western food tapi juga Indonesia punya. Tapi dengan harga yang terjangkau," jelasnya.

"Paling lama dalam seminggu ini, kami akan mengeluarkan menu-menu baru untuk breakfast. Jadi pengunjung bisa dengan yakin datang setiap pagi ke kafe kami untuk makan pagi," katanya mengakhiri perbincangan dengan BATAMTODAY.COM, Selasa (14/2/2017).

Editor: Dardani