Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Alamak, Badan Jalan Coastal Area Karimun Dipenuhi Sampah
Oleh : Nursali
Senin | 13-02-2017 | 13:02 WIB
sampahhhh0101.gif Honda-Batam

Coastal Area Tanjungbalai Karimun dipenuhi sampah. (Foto: Nursali)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Hampir sepanjang jalan Coastal Area menuju Desa Tanjung Rambut, Kecamatan Tebing dipenuhi sampah. Bahkan sampah tersebut nyaris menutupi badan jalan.

Akibatnya masyarakat yang melintas di kawasan wahana hiburan tersebut harus menggunakan bahu jalan. Beberapa warga setempat juga mengeluhkan keberadaan sampah yang dianggap tidak layak dipandang.

"Nggak tau kenapa bisa seperti ini. Ini saya lihat banyak kali sampah-sampah di sini. Entah darimana datangnya," kata Khairu, warga Tanjungbalai kepada BATAMTODAY.COM di Coastal Area, Senin (13/02/2017).

Sampah yang berserakan ini, katanya lagi sebelumnya tidak pernah ditemui di kawasan ini. Hal ini tentunya membuat dirinya dan beberapa warga lainnya bingung akan kehadiran sampah yang cukup misterius. "Kalau sengaja dibuang orang, nggak mungkin. Terlalu banyak kali. Mungkin sampah kiriman," katanya lagi.

Editor: Yudha