Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pomal Lantamal IV Tanjungpinang Tuan Rumah Fun Bike
Oleh : Charles Sitompul/ Harjo
Jum'at | 23-12-2016 | 17:14 WIB
Danlantamal-mencoba-kenderaaan-kawal-POMAL.gif Honda-Batam

Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang, Laksma TNI S Irawan mencoba pengoperasian perdana kendaraan kawal POMAL Lantamal IV yang diperuntukan bagi POMAL Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) sebagai kedaraan kawal. (Foto: Charles Sitompul/ Harjo

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang, Laksma TNI S Irawan didampingi Wadan Lantamal IV Kolonel Laut (P) Dwika Tjahya Setiawan serta para pejabat Asisten, Kadis Lantamal IV, turut serta meramaikan acara fun bike Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL) Lantamal IV Tanjungpinang Jumat (23/12/2016).

POMAL Lantamal IV mengawal peserta fun bike di mana Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL) Lantamal IV Tanjungpinang sebagai tuan rumah (Foto: Charles Sitompul/ Harjo)

Menurut panitia penyelenggara, Danpomal Lantamal IV, Mayor Laut (PM) Didik Wahyudi, mengatakan bahwa tujuan dari fun bike bersama di samping untuk meningkatkan derajat kesehatan juga untuk menjalin silaturahmi, mempererat kekompakan dan sinergitas antar instansi seperti Korem 033/WP, Lantamal IV, Polresta Tanjungpinang, Lanud RHF, Bea Cukai, Dishub TPI, Satpol PP, Wing Udara-2, Lanudal, Yonmarhanlan IV dan masyarakat umum.
 
Sebelum melaksanakan fun bike, Danlantamal IV berkesempatan meresmikan pengoperasian perdana kendaraan kawal POMAL Lantamal IV yang diperuntukan bagi POMAL Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) sebagai kedaraan kawal.

POMAL Lantamal IV mengawal peserta fun bike di mana Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL) Lantamal IV Tanjungpinang sebagai tuan rumah (Foto: Charles Sitompul/ Harjo)

Fun Bike kali ini mengambil titik star di depan Kantor Pomal melalui jalan Merdeka, melewati Pancur terus mengitari jalan Tugu Pahlawan selanjutnya melewati stadion Sulaeman Abdulah, kembali menyusuri Jalan Hang Tuah dan finish di Kantor POMAL Lantamal IV, dilanjutkan dengan acara rama tamah.
 
Pelaksanaan fun bike merupakan angenda rutin yang digelar secara bergantian antar instansi yang ada di Kota Tanjungpinang.

Editor: Udin