Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Boaz Solossa Sebut Tugas Timnas Indonesia Masih Berat
Oleh : Redaksi
Senin | 05-12-2016 | 08:50 WIB
boaz-solossa.jpg Honda-Batam

Boaz Solossa saat membela Timnas Indonesia. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Striker sekaligus kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, menyebut bahwa timnas Indonesia masih punya tugas berat. Hal itu diutarakan setelah skuad Garuda menekuk Vietnam 2-1 di leg pertama semifinal Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (7/12).

 

Timnas menang setelah unggul ebih dulu melalui gol cepat yang dicetak Hansamu Yama pada menit ketujuh. Itu sebelum kedudukan disamakan Vietnam lewat gol penalti Nguyen Van Quyet pada menit ke-17.

Boaz Solossa menjadi penentu kemenangan melalui gol yang dicetak pada menit ke-50 dari titik penalti usai Stefano Lilipaly dilanggar di kotak penalti.

Boaz Solossa mengatakan demikian karena masih ada satu laga lagi untuk memastikan lolos tidaknya skuad Garuda ke final.

Apalagi, laga leg kedua akan digelar di kandang Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi. Pertandingan dijadwalkan digelar Rabu (7/12).

“Belum selesai dan masih berat. Kami harus melawan mereka di Vietnam pada 7 Desember,” kata Boaz Solossa.

Vietnam dipastikan mendapat dukungan penuh, yang sekaligus bisa membuat skuad Garuda berada dalam tekanan. “Antusias suporter mereka sama seperti kita,” terang Boaz.

Hal senada disampaikan oleh Andik Vermansah. “Kami harus bersungguh-sungguh lagi. Tidak boleh puas karena masih ada leg kedua. Semoga kami bisa tampil seperti leg pertama dan lolos ke final.”

Timnas Indonesia setidaknya hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke final. Kekalahan 0-1 atau dengan selisih dua gol akan membuat skuad Garuda terhenti.

Sumber: Sportsatu
Editor: Dardani