Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Neymar Tampil Impresif, Brasil Hajar Bolivia 5-0
Oleh : Redaksi
Jum'at | 07-10-2016 | 10:14 WIB
Brazil.jpg Honda-Batam

Neymar Tampil Impresif, Brasil Hajar Bolivia 5-0 Neymar mencetak satu gol dan dua assist ketika Brasil mengalahkan Bolivia. (REUTERS/Ricardo Moraes)

BATAMTODAY.COM, Batam - Timnas Brasil terus menempel ketat Uruguay di puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol berkat kemenangan 5-0 atas Bolivia di Stadion Arena das Dunas, Natal, Kamis (6/10) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.

Kapten Brasil Neymar mencetak gol pertamanya pada menit ke-11. Setelah merebut bola dari kaki pemain Bolivia, Neymar mengirim umpan ke Gabriel Jesus. Penyerang Barcelona itu kemudian dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang kosong usai menerima umpan silang Gabriel.

Tuan rumah menggandakan keunggulan lewat gol Philippe Coutinho menit ke-26. Penyerang Liverpool itu memanfaatkan umpan sodoran Giuliano yang dengan impresif melakukan drive di sisi kiri pertahanan Bolivia.

Brasil menambah dua gol hanya dalam waktu lima menit melalui Filipe Luis dan Gabriel. Luis mencetak gol pada menit ke-39 setelah menerim umpan terobosan Neymar. Lima menit kemudian giliran Gabriel mencetak gol indah.

Berawal dari pergerakan Neymar, Gabriel mendapat umpan terobosan dan menaklukkan kiper Bolivia Carlos Lampe dan mencungkil bola. Skor 4-0 untuk Brasil bertahan hingga jeda babak pertama.

Di babak kedua, Brasil menambah satu gol melalui Roberto Firmino pada menit ke-76. Lewat umpan sepak pojok Coutinho, Firmino membobol gawang Bolivio lewat sundulan.

Kemenangan atas Bolivia membuat Brasil tetap di peringkat dua klasemen sementara dengan 18 poin. Selecao hanya kalah satu poin dari Uruguay, yang pada pertandingan lainnya menaklukkan Venezuela 3-0.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha