Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

POMNAS Kepri 2011

16 Tim Bola Basket Siap Berlaga Hari Ini
Oleh : Hendra Zaimi/Dodo
Jum'at | 16-09-2011 | 09:46 WIB
basket.jpg Honda-Batam

Ilustrasi - bola basket (Foto: Istimewa)

BATAM, batamtoday - Sebanyak 16 tim siap berlaga pada pertandingan cabang olah raga bola basket dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) Kepri 2011 yang mulai akan dipertandingkan pada hari ini, Jumat, 16 Sepetember 2011 di Sport Hall Stadion Temenggung Abdul Jamal Mukakuning, Batam.

Ketua Panitia POMNAS Kepri 2011, Mustaqim mengatakan cabang olahraga bola basket dilaksanakan lebih awal karena cabang ini menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi dan hanya menggunakan satu lapangan. Alasan itulah yang menyebabkan cabang ini dipertandingkan lebih awal.

"Cabang basket kita lakukan lebih awal sebab pertandingan menggunakan sistem setengah kompetisi, sebab pada saat penutupan Sport Hall akan ditutup dengan partai final bola volly, ujar Mustaqim dalam konferensi pers di Politeknik Batam, kemarin.

Sedangkan tim yang akan berlaga sudah melakukan technical meeting kemarin, dan dapat dipastikan sesuai hasil penarikan undian tim yang mendapatkan lebih awal akan melangsungkan pertandingan perdana hari ini.

"Semua tim yang ikut cabang bola basket sudah datang lebih awal, mereka sudah datang sejak hari Rabu," terangnya.

Berdasarkan data yang telah masuk ke panitia, 32 kontingen ikut serta dalam POMNAS Kepri 2011 dari 33 provinsi yang ada di Indonesia, satu daerah yang absen pada penyelenggaraan tahun ini adalah Provinsi Sulawesi Barat dengan alasan daerah mereka belum terbentuk Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI).

POMNAS Kepri 2011 ini akan diikuti lebih dari 2.400 atlet dan ofisial yang siap berlaga di sepuluh cabang olah raga yang memperebutkan sebanyak 292 medali yang disediakan. Acara sendiri akan dibuka langsung oleh Menteri Pendidikan Nasioanal Indonesia, Muhammad Nuh pada hari Minggu (18/9/2011) mendatang di Stadion Temenggung Abdul Jamal Mukakuning, Batam.