Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Owi-Butet Melaju ke Final Olimpiade Rio
Oleh : Redaksi
Selasa | 16-08-2016 | 08:36 WIB
owifinal.jpg Honda-Batam

Pasangan Owi-Butet susah payah melaju ke final Olimpiade Rio. (Foto: Sportsatu)

BATAMTODAY.COM, Rio de Jeneiro - Pasangan ganda campuran bulu tangkis Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, berhasil melaju ke final Olimpiade Rio 2016 usai menyingkirkan pasangan Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlei, Selasa (16/8) pagi WIB. Owi/Butet menang dalam dua set langsung dengan skor akhir 21-16 21-15.

 

Kedua pasangan memperlihatkan permainan yang ketat dan saling menekan sejak pertandingan baru dimulai. Pasangan Indonesia berhasil unggul atas Zhang/Zao bahkan berselisih lima poin. Tapi, pasangan Tiongkok mampu bangkit dan mengejar perolehan poin Owi/Butet.

Tidak hanya itu, pasangan Tiongkok bahkan berhasil membalikkan keadaan dan berbalik unggul 11-10 ketika memasuki jeda set pertama. Pertandingan berjalan semakin menarik ketika kedua pasangan secara bergantian saling mengungguli lawan.

Owi/Butet berhasil mempertahankan ritme permainan dan perlahan-lahan menjauh dari kejaran Zhang/Zhao. Pasangan Indonesia akhirnya menyelesaikan set pertama dengan manis di mana mereka unggul 21-16 atas pasangan Tiongkok.

Pada set kedua Owi/Butet memulai pertandingan dengan sangat baik dan berhasil mengamankan poin demi poin hingga berjarak lima poin dari pasangan Tiongkok. Zhang/Zhao bukannya tanpa perlawanan, mereka berhasil bangkit dan mengejar selisih poin dari Owi/Butet.

Meski pasangan Indonesia berhasil unggul 11-8 di jeda set kedua, pasangan Tiongkok berhasil mengejar poin dan beberapa kali menyamakan kedudukan. Pertandingan di set kedua ini bertambah menarik Zhang/Zhao menyamakan kedudukan menjadi 14-14.

Setelah mendapatkan perlawanan yang ketat dari pasangan Tiongkok, akhirnya Owi/Butet sukses menyudahi set kedua dengan skor akhir 21-15. Dengan kemenangan ini, pasangan Indonesia lolos ke final dan akan berhadapan dengan pasangan Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Kemenangan itu juga merupakan yang pertama bagi Owi/Butet atas Zhang/Zhao sejak 2013. Rekor pertemuan keduanya masih dipegang oleh pasangan Zhang/Zhao, yakni 13-6. Sebelum pertandingan ini, kemenangan terakhir Owi/Butet atas pasangan Tiongkok tersebut pada Denmark Open 2013, saat itu Owi/Butet menang 21-13 21-17. Setelah kemenangan itu, Owi/Butet takluk dalam delapan bertandingan secara beruntun dari Zhang/Zhao.

Sumber: Sporsatu
Editor: Dardani