Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemkab Lingga Targetkan Dua Sekolah Masuk Nominasi Adiwiyata Tingkat Kepri
Oleh : Nur Jali
Selasa | 02-08-2016 | 13:46 WIB
junaidi-blh-lingga.jpg Honda-Batam

Junaidi Adjam, Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga.

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga menargetkan dua dari lima sekolah yang masuk dalam nominasi sekolah penerima Adiwiyata tingkat Kabupaten Lingga, masuk dalam nominasi di tingkat Provinsi Kepri.

 

"Ada lima sekolah yang kita ajukan untuk masuk Sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi, tapi target kita dua sekolah harus lulus," kata Junaidi Adjam, Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga, Selasa (2/8/2016).

Menurutnya dari lima sekolah yang diajukan oleh Kabupaten Lingga, dua sekolah cukup memenuhi syarat untuk mendapatkan nominasi. "Kedua sekolah ini untuk syarat administrasinya mulai dari kurikulum, visi misi dan muatan lokalnya sudah berintegrasi dengan beberapa mata pelajaran," jelasnya.

Salah satu syarat untuk masuk dalam nominasi sekolah penerima Adiwiyata adalah mata pelajaran yang diajarkan harus terintegrasi dengan lingkungan hidup.

Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Badan Lingkungan Hidup sebelumnya sudah memberikan bantuan berupa tong sampah kepada sekolah-sekolah Adiwiyata.

"Di APBD Perubahan ini kita juga menganggarkan untuk memberikan penghargaan kepada lima sekolah Adiwiyata tingkat kabupaten," jelasnya.

Optimisme Pemkab Lingga untuk menjadikan sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi Kepri ini, dibuktikan dengan tidak hentinya tim Adiwiyata yang dibentuk oleh BLH terus menerima masukan dan meninjau langsung persiapan sekolah-sekolah tersebut.

"Kita punya targer besar di tahun 2016 ini, sekolah yang kita ajukan masuk dalam nominasi Adiwiyata Provinsi Kepri dan tahun 2017 harus masuk nominasi Adiwiyata tingkat Nasional," ungkapnya.

Editor: Dodo