Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ini Kado Buat Boris, Calon Adiknya Samuel
Oleh : Saibansah
Sabtu | 30-07-2016 | 08:24 WIB
parnadanmenpora.jpg Honda-Batam

Parna Simarmata bersama dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrowi. (Foto: Ist)

PULANG membawa dua medali perak dari ajang Porwanas (Pekan Olahraga Wartawan Nasional) XII Bandung Jawa Barat, membuat wajah wartawan Batam Pos, Parna Simarmata itu sumringah. Senyumnya terus mengembang sejak pengalungan medali di hari terakhir kejuaran bilyard, Jumat, 29 Juli 2016 sore hari. 

 

"Ini kado buat Boris, calon adiknya Samuel," ujar pria asal Medan itu kepada BATAMTODAY.COM di Bandung, Jumat (29/7/2016).

Langkah Parna meraih emas dari cabang olahraga (cabor) bilyard katagori bola 9 single itu kandas setelah dikalahkan oleh Mustaqim, wartawan kontingen Jawa Timur. Mustaqim pulalah yang mengalahkan atlet bilyard andalan kontingen Provinsi Kepri, Endang Kurnia di katagori bola 8 single.

Calon adik Samuel itu sekarang masih berusia 7 bulan dalam kandungan. Namun dengan pretasi yang ditorehnya ini, Parna berharap bisa menular ke jabang bayi yang menurut hasil deteksi USG berjenis kelamin laki-laki.

"Aku memang terinspirasi denga Boris Franz Becker, petenis terkenal dari Jerman yang merupakan mantan petenis berperingkat pertama di dunia. Semoga Borisku nanti juga menjadi orang hebat di dunia," tutur pria yang sudah berlatih bilyard sejak di bangku SMP itu.

Selain dipersembahkan untuk Boris, medali yang diraihnya itu juga dipersembahkan untuk Provinsi Kepri. Karena dengan medalinya itulah, kini Provinsi Keperi bertengger di urutan 13 perolehan medali Porwanas XII Bandung. Kepri berada di bawah "saudara tua", Provinsi Riau.

Yang juga membanggakan, Provinsi Kepri berada di atas kontingen Sulawesi Tengah , Jambi, Papua, Nusa Tenggara Barat, Jawa Tengah, Sulawesi Barat, Nanggroe Aceh Darusalam, Maluku, Bangka Belitung, Banten, Sumatera Barat, Bengkulu, Sulawesi Tenggara, Surakarta, Bali, Nusa Tenggara Timur dan Maluku Utara.

"Terimakasih atas dedikasi saudara Parna Simarmata dan Endang Kurnia serta teman-teman atlet kontingen Provinsi Kepri lainnya, karena telah berusaha keras untuk mengangkat marwah Kepri di ajang nasional ini," ujar Ketua SIWO (Seksi Wartawan Olahraga) Kepri, Fredy kepada BATAMTODAY.COM.

Editor: Dardani