Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pendaftar di SMP Negeri 3 Batam Tembus Seribu Orang, yang Diterima 256 Siswa
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 14-06-2016 | 14:22 WIB
smp-3-batam.jpg Honda-Batam

SMP Negeri 3 Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Batam d Kelurahan Seiharpan, Kecamatan Sekupang dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2016-2017 hanya menerima 265 siswa/siswi.

Namun di hari kedua penerimaan peserta, sudah .000 orang yang melakukan pendaftaran. Untuk itu, pihak sekolah berjanji akan transparan dalam proses penerimaan siswa baru tersebut.

"Kita akan transparan dalam PPDB ini. Kami akan tampilkan nama-nama siswa yang lolos, tapi sekarang server masih hilang timbul," kata Wakil Kepala SMP Negeri 3 Batam, Sri Rahayu, Selasa (14/6/2016).

Ia mengatakan, pihaknya selalu mengingatkan kepada wali murid agar jangan berkecil hati ketika anaknya tidak diterima di SMPN 3 Batam karena nilai yang cukup, belum belum menjamin akan lolos.

"Nilai yang memenuhi syarat pendaftaran belum tentu bisa masuk, karena masih banyak nilai-nilai yang lebih tinggi. Tapi alasan orangtua mau coba dulu, kami persilahkan saja," ujarnya.

PPDB tahun ini berbeda pada tahun lalu. Tahun lalu para wali murid hanya menyerahkan SKHUS dari sekolah masing-masing. Namun untuk tahun ini calon siswa harus melampirkan nilai rata-rata raport semester ganjil dari kelas IV, V, VI dengan mata pelajaran Matematika, IPA dan Bahasa Indonesia.

"Dalam satu mata pelajaran rata-rata harus memiliki nilai 80,0 yang dianggap memenuhi persyaratan untuk melakukan pendaftaran, tapi itu belum tentu lolos ke sekolah ini," pungkasnya.

Editor: Dodo