Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PNS Lingga Jangan Main-main dengan Narkoba!
Oleh : Nur Jali
Senin | 06-06-2016 | 14:05 WIB
alias-wello-dilantik.jpg Honda-Batam

Bupati Lingga Alias Wello.

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Bupati Lingga Alias Wello mengingatkan agar pegawainya tidak main-main dengan narkoba. Koordinasi langsung dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat dilakukan untuk operasi intelijen gunas mendeteksi siapa saja PNS yang diduga menggunakan barang haram tersebut.

Salah satu kekesalan Wello tersebut setelah mendapat laporan hasil tes urine yang dilakukan oleh BNN Provinsi Kepri ternyata dari dua ribu lebih ASN di Kabupaten Lingga, tidak sampai separuhnya yang ikut.

"Saya sudah koordinasi langsung dengan BNN Pusat, jadi jangan main-main dengan narkoba, nanti tinggal menunggu waktu kita akan proses langsung pegawai yang terlibat, jadi jangan main-main dengan narkoba ini," kata Wello, Senin (6/6/2016).

Meskipun banyak pegawai yang tidak melakukan tes urine yang digelar oleh BNN Provinsi Kepri beberapa waktu yang lalu. Namun melalui data intelijen yang diperolehnya Bupati Lingga mengakui telah melakukan beberapa langkah untuk mendeteksi pegawainya yang menggunakan narkoba.

"Kemarin mungkin oknum tersebut lolos, tapi nanti kita akan terus lacak sampai benar-benar jajaran kita bersih dari narkoba," jelasnya.

Untuk pengguna narkoba ini, Wello mengatakan sudah menyiapkan sanksi tegas yaitu pemberhentian dengan tidak hormat jika kedapatan ada pegawainya yang menggunakan barang haram tersebut.

Editor: Dodo