BATAMTODAY.COM, Bintan - Tim Penggerak PKK Kabupaten Bintan bekerja sama dengan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bintan serta BP2KP Kabupaten Bintan, menggelar lomba masak serba ikan dan lomba cipta menu (B2SA) Senin, (16/5/2016) di Aula Kantor Bupati Bintan.
Kegiatan yang setiap tahunnya itu diselenggarakan, pada tahun ini mengambil tema “Melalui lomba masak serba ikan dalam rangka mendukung pengelolaan sumber daya pangan lokal demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat Bintan gemilang” makanlah makanan yang beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) untuk hidup sehat aktif dan produktif.
Laporan ketua panitia, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bintan, Elizar Juned, mengatakan kegiatan ini serentak dilaksanakan dengan mengundang para Pengurus PKK Kecamatan se Bintan sebagai peserta dalam kegiatan ini.
Adapun maksud dan tujuan acara ini, dapat meningkatkan kemampuan peserta dalam mengelola masakan dari sumber serba ikan serta menghasilkan masakan yang mengundang selera serta mempromosikan keaneka-ragaman bahan pangan dan menyebarluaskan kandungan yang bergizi baik dalam aneka ikan.
“Untuk yang juara 1 nanti, akan mewakili Kabupaten Bintan di ajang serupa di tingkat Provinsi Kepri," ujar Elizar Juned.
Selanjutnya, Elizar juga mengucapkan terima kasih kepada Tim Penggerak PKK Bintan beserta jajarannya, Ketua PKK Kecamatan, tim juri, panitia dan semua pihak yang telah membantu acara ini.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Bintan, Debi Apri Sujadi, mengatakan keberhasilan suatu bangsa salah satunya merupakan peran perempuan. Perempuan mempunyai peran andil dalam penanggulangan kemiskinan melalui kelompok-kelompok perempuan seperti TP PKK di Kecamatan.
Debi menjelaskan, kegiatan ini menjadi salah satu usaha produktif keluarga. Dalam hal ini, PKK merupakan sebuah gerakan dari bawah dalam membangun dan membina kelompok-kelompok unit terkecil lainnya.
“Melalui kerjasama ini, ibu–ibu yang tergabung dalam TP PKK khususnya PKK Kecamatan se Bintan dapat menambah kreatifitas maupun pemahaman mengenai pengolahan makanan serba ikan.
Untuk itu, dalam sambutanya Bupati Bintan, Apri Sujadi, mengatakan lomba memasak ikan ini, menurutnya dapat membuat para suami betah di rumah, dikarenakan para istrinya gemar memasak.
“Kalau ibu hebat memasak pasti bapaknya betah di rumah dan tentunya kegiatan ini memberikan dukungan budaya serta karakter masyarakat Bintan,” ujar Apri Sujadi.
Menurut Apri Sujadi, Kawasan Bintan memiliki luas lautan lebih banyak dibandingkan dengan luas daratannya. Tentunya, hal ini akan sejalan dengan mempromosikan gemar memasak dan makan serba ikan.
“Peran PKK, saya pikir menjadi ujung tombak sebagai mitra pemerintah dalam memberikan pemahaman bahwa kandungan gizi dalam ikan sangat besar untuk kesehatan,” ujar Apri Sujadi.
Selain itu, menurut Apri Sujadi, PKK merupakan mitra Pemerintah Daerah dalam rangka mensukseskan apa yang menjadi program pemerintah, tentunya perlu sinergi dan kerjasamanya dalam rangka mensukseskan daerah.
“Kami berharap, adanya kerja sama dan sinergi yang baik dalam meningkatkan potensi masyarakat Bintan dan Peningkatan SDM para generasi muda Bintan yang handal dan hebat guna menyongsong MEA nantinya," katanya.
Untuk itu, dalam sambutanya Bupati Bintan, Apri Sujadi, mengatakan lomba memasak ikan ini, menurutnya dapat membuat para suami betah di rumah, dikarenakan para istrinya gemar memasak.
“Kalau ibu hebat memasak pasti bapaknya betah di rumah dan tentunya kegiatan ini memberikan dukungan budaya serta karakter masyarakat Bintan,” ujar Apri Sujadi.
Menurut Apri Sujadi, Kawasan Bintan memiliki luas lautan lebih banyak dibandingkan dengan luas daratannya. Tentunya, hal ini akan sejalan dengan mempromosikan gemar memasak dan makan serba ikan.
“Peran PKK, saya pikir menjadi ujung tombak sebagai mitra pemerintah dalam memberikan pemahaman bahwa kandungan gizi dalam ikan sangat besar untuk kesehatan,” ujar Apri Sujadi.
Selain itu, menurut Apri Sujadi, PKK merupakan mitra Pemerintah Daerah dalam rangka mensukseskan apa yang menjadi program pemerintah, tentunya perlu sinergi dan kerjasamanya dalam rangka mensukseskan daerah.
“Kami berharap, adanya kerja sama dan sinergi yang baik dalam meningkatkan potensi masyarakat Bintan dan Peningkatan SDM para generasi muda Bintan yang handal dan hebat guna menyongsong MEA nantinya," katanya.
Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam, dalam menutup perlombaan masak tersebut mengatakan rasa bangga bahwa pada hari ini sudah melaksanakan beberapa perlombaan dengan hasil yang memuaskan, dan kegiatan ini juga dilaksanakan setiap tahun.
”Mudah-mudahan dengan suksesnya kegiatan kita pada hari ini, harapan kita yang juara 1 dapat mewakili Kabupaten Bintan di tingkat Provinsi dan mempertahankannya untuk mendapatkan juga juara 1 tingkat Propinsi Kepri nantinya," ujar Dalmasri.
Adapun juara pemenang pada Lomba Gemar Ikan antara lain, Harapan 3 Kecamatan Teluk Bintan, Harapan 2 Kecamatan Bintan Utara, Harapan 1 Kecamatan Bintan Timur, Juara 3 Kecamatan Mantang, Juara 2 Kecamatan Toapaya dan Juara 1 Kecamatan Gunung Kijang.
Sedangkan juara kategori B2SA antara lain, juara Harapan 3 kecamatan Gunung Kijang, Harapan 2 Kecamatan Sri Kuala Lobam, Harapan 1 Kecamatan Toapaya, Juara 3 Kecamatan Mantang, Juara 2 Kecamatan Bintan Timur, dan Juara 1 Kecamatan Tambelan.
Sedangkan untuk pemenang penilaian kelompak wanita tani antara lain, juara Harapan 3 KWT Cenut 1 Kecamatan Mantang, Harapan 2 KWT Rosella Kecamatan Toapaya, Harapan 1 KWT Mekar Sari Kecamatan Bintan Timur, Juara 3 KWT Melur Kecamatan Toapaya, Juara 2 KWT Bogenvil Kawal kecamatan Gunung Kijang, Juara 1 KWT Mandiri Air Kelubi kecamatan Bintan Pesisir.
Turut hadir, Bupati Bintan, Wakil Bupati Bintan, Sekda Bintan, anggota DPRD Kepri, anggota DPRD Bintan, Kepala SKPD Bintan, Ketua PKK Bintan, Pimpinan GOW, Pengurus PKK Kecamatan, Camat, Tamu undangan dan hadirin yang hadir.
Editor: Udin
Bupati Bintan, Apri Sujadi mencicipi masakan serba ikan dalam acara lomba memasak serba ikan yang diselenggarakan Tim penggerak PKK Bintan (Foto: Charles Sitompul)