Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pacar Keith Emerson Ungkap Dugaan Penyebab Bunuh Diri
Oleh : Redaksi
Selasa | 15-03-2016 | 15:12 WIB
keith_emerson.jpg Honda-Batam
Ketih Emerson. (Sumber foto: allaboutjazz.com)

BATAMTODAY.COM - Mari Kawaguchi, kekasih pemain keyboard grup rock progresif Emerson, Lake & Palmer, angkat bicara soal penyebab yang mengakibatkan Keith Emerson memutuskan untuk bunuh diri. Kepada Daily Mail pada Sabtu (12/3/2016) lalu, ia mengungkapkan, pacarnya merasa tersiksa dengan kekhawatirannya tidak dapat tampil maksimal di atas panggung. 

“Keith merasa tidak enak badan pada Kamis malam. Ia mengidap bronkitis, jadi saya mengantarnya tidur. Ia tertidur ketika saya pergi dan saya pikir ia masih tidur ketika saya kembali,” ungkap Kawaguchi. “Kemudian saya tersadar dengan apa yang terjadi. Ia telah tiada. Saya masih tidak percaya.” 

Kawaguchi kemudian mengungkapkan bahwa penyakit tangan dan lengan kanan Emerson telah menjadi masalah selama beberapa tahun ini. “Ia telah menjalan operasi beberapa tahun lalu untuk mengangkat otot yang sudah jelek, tetapi penyakit dan masalah saraf di tangan kanannya semakin memburuk,” jelas Kawaguchi. 

Penyakit yang dideritanya tersebut membuat Emerson khawatir dengan pertunjukkan yang akan berlangsung di Jepang nanti. Terlebih lagi, ungkap Kawaguchi, Emerson menerima berbagai kritikan buruk di internet. “Tahun lalu, ia bermain di konser dan orang-orang memberi komentar kejam seperti, ‘Saya harap ia berhenti bermain,’” tambahnya lagi. 
 
Emerson, yang menurut Kawaguchi “memiliki perasaan yang sensitif,” merasa tertekan meskipun mereka telah mempekerjakan seorang pemain keyboard cadangan untuk membantunya. “Ia berencana untuk pensiun setelah dari Jepang. Ia tidak ingin mengecewakan penggemarnya. Ia seseorang yang perfeksionis dan kekhawatirannya tersebut membuatnya depresi, gugup, serta gelisah,” tutur Kawaguchi. 


Kawaguchi adalah orang pertama yang menemukan Emerson tewas di apartemennya di Los Angeles, California, AS, pada Jumat pagi dengan luka tembakan di kepala. Kepolisian Santa Monica mengonfirmasi kejadian tersebut sebagai tindakan bunuh diri. Salah satu pendiri ELP tersebut mengembuskan napas terakhirnya dalam usia 71 tahun. 

Sumber: Rolling Stone
Editor: Dodo