Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Seribu Lebih, Perusahaan di Kepri Belum Daftar di BPJS
Oleh : Ahmad Rohmadi
Kamis | 21-01-2016 | 17:18 WIB
ilustrasi_loket_bpjs-2.jpg Honda-Batam
Kantor layanan BPJS di Batam. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sekitar 1.127 perusahaan di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) ternyata belum mendaftarakan karyawannya di Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan untuk jaminan kesehatan.


Karena alasan itu, Direktur Hukum, Komunikasi dan Hubungan Antar Lembaga BPJS Kesehatan, Purnawarman Basundoro, berharap program optimalisasi Jaminan Sosial dengan mekanisme Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan  Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten) dapat mengurangi jumlah perusahaan yang belum mendaftarkan karyawannya.

"Sebenarnya banyak alasan kenapa masih banyak perusahaan belum mendaftar ke BPJS Kesehatan. Karena memang ada yang belum paham ada juga yang memang sengaja. Karena itu kita kerjasama dengan PTSP dan Kecamatan," kata Purnawarman Basundoro di Batam, Kamis (21/1/2016).

Dengan kerjasama itu menurutnya pihaknya bisa mudah melakukan pengawasan, karena jika ada perusahaan yang tetap membadel tidak mau mendaftarkan karyawannya perizinan bisa tidak dilanjutkan.

Sementara itu, Sekertaris Konsulat Cabang Faderasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kota Batam, Suprapto mengatakan bahwa BPJS Kesehatan, masih lemah dalam menangani jaminan sosial kepada buruh di Batam.

"Buktinya, dari total jumlah1127 perusahaan yang belum terdaftar di Kepri tersebut, ada 688 perusahaan diantaranya di Batam," katanya.

Editor: Dardani