Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Meski Puasa, Pilkades di Lingga Tetap Semarak
Oleh : Nur Jali
Kamis | 25-06-2015 | 11:41 WIB
pilkades-batu-berdaun.jpg Honda-Batam
Pelaksanaan Pilkades di salah satu TPS Desa Batu Berdaun, Singkep.

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Antusias warga Lingga mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di 60 desa yang digelar serentak pada Kamis (25/6/2015) tetap tinggi meski berlangsung di saat bulan Ramadhan.

Camat Singkep, Kisanjaya mengatakan dari informasi sementara yang didapatnya hampir 80 persen masyarakat di desa menentukan pilihan mereka. Hal tersebut berdasarkan laporan sementara dari beberapa panitia pilkades khususnya di kecamatannya, yang terdiri dari tiga desa yang masing-masing memiliki 13 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Pagi ini pilkades kita gelar secara serentak se-Kabupaten Lingga, besar harapan kita agar siapapun yang terpilih nanti merupakan figur terbaik dalam pelaksanaan demokrasi di tingkat desa ini," kata Kisanjaya.

Adapun calon kepala desa yang mengikuti pilkades pada pagi ini berjumlah kurang lebih 300 orang lebih. Sementara itu untuk pengamanan, Polres Lingga menempatkan satu anggota untuk satu TPS. 

"Setiap polsek kita bantu 14 orang personel dari Polres Lingga, hal ini untuk menjamin pelaksanaan pilkades ini berjalan aman dan tertib," kata Kapolres Lingga AKBP Surisman kepada wartawan.

Editor: Dodo