Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Unik, di Jepang Ada Jelli Jernih dari Air Pegunungan
Oleh : Redaksi
Rabu | 06-05-2015 | 12:27 WIB
jeli_jepang.jpg Honda-Batam
Pururun Mizu Zeri. (Foto: Rocketnews24 via Republika.co.id)

BATAMTODAY.COM - Hidangan penutup merupakan hal yang penting setelah makan. Kebanyakan orang memilih buah dan makanan manis lainnya sebagai makanan penutup.

Restoran barbekyu Gyukaku di Jepang memperkenalkan Pururun Mizu Zeri atau jelli air yang berasal dari air Dewa Sanzan, tiga gunung suci di Yamagata.

Dilansir dari Rocketnews24, Selasa (5/5/2015), jelli transparan ini diciptakan dengan desain cantik yang membungkus dua buah blueberri kecil di dalamnya seperti tetesan air yang jatuh di atas batu kerikil kecil. Ditambah dengan taburan tepung kedelai panggang dan lelehan sirup gula hitam yang membuat hidangan ini nampak lezat.

Jelli ini memiliki tekstur yang lembut dan kenyal dengan rasa yang ringan dan dipadukan dengan tambahan lainnya yang mampu membuat lidah merasakan lelehan jelli ini.

Penasaran? mungkin Anda bisa mampir ke restoran ini saat Anda berada di Jepang untuk merasakan sensasi makanan penutup yang cantik dan segar.

Sumber: Republika.co.id