Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ribuan Buruh 'Kepung' Kantor Wali Kota Batam
Oleh : Ahmad Romadi
Jum'at | 01-05-2015 | 10:41 WIB
buruh batam may day 2015.jpg Honda-Batam
Ribuan buruh dari FSPMI sudah memadati kantor Wali Kota Batam, Jumat (1/5/2015). (Foto: Ahmad Romadi/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan buruh dari Faderasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kota Batam pada Jumat (1/4/2015) pagi telah memadati Jalan Engku Putri depan kantor Pemerintah Kota Batam.

Panglima Garda Metal FSPMI Kota Batam, Suprapto, mengatakan bahwa masa FSPMI yang turun dalam peringatan May Day untuk berorasi di depan kantor Wali Kota Batam sekitar 4.000 orang. "Ada beberapa pokok yang akan kami suarakan pada orasi kali ini," kata Suprapto.

Ia mengatakan, tuntutan pokok yang disampaikan di antaranya adalah tolak upah murah buruh, harga BBM dan sembako tidak boleh dilepas di pasaran, dan juga masalah kesehatan para buruh yang dinilai selama ini masih banyak masalah.

Mengenai serikat lainya yang tidak bergabung dalam orasi pada peringatan May Day kali ini, ia tidak mempermasalahkan dan tetap menghargai serikat lainya. "Tidak masalah mereka tidak bergabung, itu hak mereka untuk memperingati May Day dengan acara lainya," kata Suprapto.

Sampai pukul 10.30 WIB, ribuan buruh FSPMI sudah mulai berorasi menyuarakan tuntutannya dan menunggu Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan, ataupun wakilnya, Rudi, mau menemuinya. (*)

Editor: Roelan