Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Soerya Respationo Janji Bantu Alat Komunikasi Warga Anambas dengan Duit Pribadi
Oleh : Nursali
Selasa | 24-03-2015 | 14:23 WIB
Wakil_Gubernur_Provinsi_Kepulauan_Riau,_Soerya_Respationo_Saat_Menyampaikan_Berdialog_Dengan_Warga_Desa_Tebang_Kecamatan_Palmatak.JPG Honda-Batam
Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Soerya Respationo, saat berdialog dengan warga di Palmatak. (Foto: Nursali/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tarempa - Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Soerya Respationo, berjanji akan memberikan sarana komunikasi berupa radio panggil ORARI kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas. Bantuan tersebut justru diberikan melalui dana pribadinya sendiri agar lebih cepat dimanfaatkan.

Hal ini diutarakannya saat temu ramah kepada warga Desa Tebang, Kecamatan Palmatak, dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Kepulauan Anambas, Senin (23/3/2015).

Bantuan ini diberikan berdasarkan permintaan masyarakat Anambas sendiri terhadap pentingnya komunikasi mengingat saat ini beberapa layanan operator seluler penunjang komunikasi yang ada di Anambas tak bisa diandalkan. Terlebih dalam menyampaikan informasi kepada pemerintah kabupaten baik pelanggaran hukum di laut maupun keadaan darurat lainnya.

Menurut penuturan warga setempat, sarana komunikasi tersebut tidaklah terlalu memakan anggaran. Pasalnya Kabupaten Kepulauan Anambas hanya memiliki tiga pulau besar, yakni Pulau Siantan, Matak, dan Letung. Jika masing-masing pulau tersebut diberikan radio panggil ORARI, maka dapat dipastikan komunikasi di kabupaten yang berada di tengah lautan ini dapat dengan mudah.

"Untuk harganya, saya hitung-hitung sekitar Rp23 jutaan per unit. Kita butuh tiga unit," kata Acok Baso, salah satu tokoh masyarakat desa tersebut.

Menanggapi hal itu, Soerya secara spontan langsung mengabulkan permintaan masyarakat tersebut dengan dana pribadinya. "Kalau untuk itu nggak perlu APBD-APBD-an. Saya bantu dengan uang pribadi saya saja supaya cepat," kata Soerya.

Mendengar ucapan bakal calon gubernur tersebut, sontak membuat warga bersykur yang berhadir di ruangan itu. (*)

Editor: Roelan