Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Asteroid Sebesar Truck, Dekati Atmosfer Bumi
Oleh : magid
Jum'at | 01-07-2011 | 12:10 WIB
md2011.jpg Honda-Batam

Asteroid 2011 MD dalam lintasan yang jaraknya cukup dekat dengan Bumi

Texas, batamtoday - Asteroid berukuran sekitar 5 sampai 20 meter terlihat mendekati lintasan Bumi. Pertama kali objek langit ini terlihat oleh teleskop milik Badan Antariksa Amerika Serikat (Nasa) pada 22 Juni 2011 lalu.

Asteroid yang dinamakan 2011 MD, merupakan objek ruang angkasa kedua yang terlihat sepanjang 2011 ini, dan memiliki jarak lintasan sangat dekat dengan Bumi. Demikian keterangan dari Nasa, seperti dikutip batamtoday dari laman resminya, Jum'at, 01 Juli 2011.

"Para Astronom menyebutkan, objek tersebut tidak berbahaya bagi Bumi," tulis Nasa.

Menurut Nasa, 2011 MD terlalu kecil untuk dapat bertahan saat melintas di atmosfer Bumi, apalagi mencapai permukaan tanah, sangat tidak mungkin hal itu terjadi. Terakhir asteroid  tersebut terlihat satelit Geosynchronous, dengan jarak 22.236 mil yang mengorbit (35.786 km) di atas Bumi, namun jauh di atas 220-mil (354 km) ketinggian dari Stasiun Antariksa Internasional.

Sebelumnya sejumlah ilmuwan memiliki ketakutan 2011 MD akan menabrak satelit Geosynchronous, namun setelah melakukan pengamatan, hal ini lansung dibantah Nasa.

"Sangat kecil kemungkinan asteroid 2011 MD menabrak satelit, karena luasnya ruang dan lintasan asteroid sangat sangat tidak menentu," tulis Nasa.