Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pertamina Tanjunguban Gelar Latihan Penanggulangan Gangguan Keamanan Perairan
Oleh : Harjo
Kamis | 29-01-2015 | 14:06 WIB
latihan_teroris_pertamina_tguban.jpg Honda-Batam
Pelatihan simulasi penanggulangan gangguan keamanan di dermaga tiga Pertamina Tanjunguban. (Foto: Harjo/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Terminal Khusus Migas Pertamina Tanjunguban menggelar latihan penanggulangan gangguan perairan sesuai internasional shipd and port facility scurity (ISPS), table top exercise, gelar exercise ISPS code yang digabung dengan latihan penanggulangan kebakaran kapal dan tumpahan minyak Tier-1 di perairan, Kamis (29/1/2015).

Sesuai dengan ketentuan ISPS code, setiap fasilitas yang telah comply ISPS code, termasuk Terminal Khusus Migas Pertamina Tanjunguban, sejak Desember 2004 mendapatkan permanent statement of compliance of a port facility  (SoCPF) ISPS dari pemerintah.

"Untuk memenuhinya maka dilakukan sosialisasi ISPS code, driil ISPS code setiap tiga bulan, serta exercise setiap tahun," kata Bintang J Rogahang, Operatation Head (OH) Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina Tanjunguban, dalam apel yang diselenggarakan di halaman Pertamina Tanjunguban.

Dia menjelaskan, itu semua sebagai bentuk implementasi dari Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2010 tentang Perlindungan Lingkungan Maritim. "Tentang penanggulangan keadaan darurat tumpahan minyak di laut dan penanggulangan pencemaran di perairan dan pelabuhan," katanya.

Selain itu, kata dia, juga untuk memenuhi ketentuan tersebut serta meningkatkan koordinasi serta kerja sama yang baik antara Pertamina Tanjunguban bersama aparat keamanan baik Polri dan TNI. Dalam kesempatan ini juga menjadi ajang uji coba kehandalan dan kemampuan sumber daya terhadap penanganan dan penanggulangan keadaan darurat gangguan ancaman keamanan, kebakaran kapal dan tumpahan minyak di perairan fasilitas terminal Migas Pertamina Tanjunguban.

Pada kegiatan didatangkan instruktur dan pelatih dari Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, UPT pelabuhan Tanjunguban, tim manajemen ISPS code Pertamina, serta PT Pertamina Trans Continental selaku recognized security organization ISPS. (*)

Editor: Roelan