Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Produk Penyaring Udara Pintar Asal Tiongkok Ini Ludes Terjual dalam Satu Detik!
Oleh : Redaksi
Sabtu | 29-11-2014 | 15:37 WIB
baomi_smart_air_filter.jpg Honda-Batam
Penyaring udara pintar besutan Baomi. (foto: net)

BATAMTODAY.COM - UDARA di sejumlah kota di Tiongkok dipenuhi dengan polutan. Karena belum ada cara untuk membersihkan polusi tersebut, penyaring udara pintar menjadi pilihan populer untuk rumah dan apartemen. Salah satu produk penyaring udara pintar buatan Baomi pun ludes terjual hanya dalam satu detik!

Alat yang bisa dikendalikan melalui smartphone itu dibuat oleh perusahaan aplikasi, Beijing Cheetah Mobile. Dalam penjualan, Cheetah meniru cara Xiaomi, produsen ponsel cerdas asal Tiongkok.

Dikutip dari TechWeb, penyaring udara pintar itu dijual melalui website dan Baomi menawarkan produknya dalam jumlah terbatas untuk mendongkrak permintaan. Pada hari Jumat (28/11/2014), Baomi pertama kali dijual melalui website. Mereka pihak Baomi, produknya itu habis terjual hanya dalam satu detik.

Pihak Baomi mengatakan, mereka berencana mengumpulkan umpan balik dari pelanggan pada penjualan pertama yang kemudian akan mulai menjual lagi. Dengan demikian, konsumen yang tak kebagian, terpaksa harus menunggu hingga produk penyaring udara pintar itu dijual di website lagi. (*)

Editor: Roelan