Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Optimalkan Penarikan Retribusi Parkir, Pemko Batam Akan Libatkan Pihak Swasta
Oleh : Gokli
Selasa | 25-11-2014 | 11:18 WIB
parkir.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari retribusi parkir di Kota Batam dua tahun terakhir belum optimal. Untuk mengoptimalkan, Pemko Batam berencana melibatkan pihak swasta, khusus untuk pengelolaan parkir di pinggir jalan.

"Memang masih banyak potensi dari retribusi parkir yang belum optimal. Terutama yang di pinggir jalan. Kalau yang berlangganan saya rasa sudah baik," kata Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan, usai memberikan jawaban atas pandangan umum fraksi terkait ranperda APBD tahun anggaran 2015, Selasa (25/11/2014) siang.

Menurutanya, belum optimalnya pengelolaan parkir yang dilakukan Dinas perhubungan (Dishub) Batam perlu dilakukan evaluasi kembali. Bahkan, lanjutnya, tidak menutup kemungkinan pengelolaan parkir umum di pinggir jalan akan diserahkan atau melibatkan pihak swasta.

"Tidak menutup kemungkinan kita kasih ke pihak swasta. Tapi secara parsial, bukan langsung 100 persen diserahkan," jelasnya.

Dalam rapat paripurna sebelumnya, hampir semua fraksi di DPRD Batam menyoroti masalah penarikan retribusi parkir yang belum bisa mendongkrak peningkatan PAD Batam. Para fraksi itu mendesak Pemko Batam agar secepatnya melakukan perbaikan.

Masih kata Dahlan, parkir berlangganan seperti di pusat perbelanjaan dan beberapa tempat lain yang dikelola pemilik lahan sudah berjalan dengan lancar. Menurutanya, hal ini terus dikembangkan seiring dengan pembenahan pengelolaan parkir umum di pinggir jalan.

"Pemerintah Kota akan berupaya mengoptimalkan," tutupnya.

Editor: Dodo