Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hari Pertama Masuk Kerja, Anggota DPRD Batam Bingung Mau Ngapain
Oleh : Gabriel P. Sara
Senin | 01-09-2014 | 16:15 WIB
DPRD_Batam....jpg Honda-Batam
Gednung DPRD Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Anggota DPRD Batam periode 2014-2019, mulai Senin (1/9/2014) mulai berkantor di Gedung Wakil Rakyat, kawasan Engku Putri. Namun ternyata, sebagian masih bingung dengan apa yang akan dikerjakan.

Terlihat sejumlah anggota DPRD yang baru dilantik pada Jumat (29/8/2014) lalu saling bertegur sapa sambil bertukar nomor ponsel.

Seperti Dendis Rajagukguk. Anggota Fraksi PDI Perjuangan ini mengatakan dirinya sejak pagi sudah ngantor. Namun dia mengaku belum melakukan atau berbuat apa-apa, karena belum tau apa yang mau dikerjakan.

"Pagi-pagi aku sudah di sini, tapi aku tak tau mau kerja apa," katanya.

Hal itu dia isi dengan merapikan ruangan kerjanya yang memang masih baru di ruang Fraksi PDI Perjuangan.

"Kemarinkan libur, jadi hari ini kita masih merapihkan barang-barang dan atur ruangannya," kata Dendis.

Sementara, Uba Ingan Sigalingging, anggota Fraksi Partai Hanura mengaku hari pertama masuk kerja di Gedung DPRD Batam dipergunakan untuk konsolidasi internal fraksi.

"Kami lebih banyak berkoordinasi dengan internal fraksi untuk membicarakan langkah ke depan. Besok, kami akan lakukan koordinasi dengan PKB yang akan bergabung dengan fraksi kami," kata dia.

Editor: Dodo