Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mangrove di Jalan Lintas Barat Bintan Disulap Jadi Tambak
Oleh : Harjo
Selasa | 26-08-2014 | 16:14 WIB
tambak mangrove.jpg Honda-Batam
Mangrove yang sudah sebagian dijadikan tambak di jalan lintas barat Bintan. (Foto: Harjo/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Hutan bakau (mangrove) di sekitar jembatan tiga jalan lintas barat yang menghubungkan Tanjunguban dan Tanjungpinang, sejak beberapa bulan lalu telah disulap menjadi sebuah tambak. Alih fungsi mangrove menjadi tambak itu dinilai tak sesuai dengan kampanye pelestarian magrove oleh pemerintah.

"Di mana-mana baik melalui pemerintah dan ormas selalu mengampanyekan penanaman pohon dan penyelamatan mangrove. Tapi sebaliknya justru mangrove yang sudah ada malah dialihfungsikan menjadi tambak. Ini menimbulkan tanda tanya besar, apakah memang sudah dizinkan oleh pemerintah daerah?" ujar Moch Idha, tokoh pemuda Bintan Utara, kepada BATAMTODAY.COM di Tanjunguban, Selasa (26/8/2014).

Menurut dia, apa yang terjadi di jalan lintas barat yang menjadi pemadangan hilir mudiknya pengguna jalan telah merusak pemadangan. Belum lagi bila dilihat dari segi pemanfaatan mangrove itu sendiri.

"Apakah pembabatan mangrove tersebut memang sudah disetujui oleh pemerintah, sampai saat ini tidak ada yang mengetahuinya. Tetapi penggarapan lahan di mangrove masih terus berjalan, termasuk mengunakan alat berat. Kalau masyarakat biasa, pasti tidak akan mampu," katanya. (*)

Editor: Roelan