Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

20 Sekolah di Tanjungpinang Bersaing Rebut Adiwiyata
Oleh : Habibi
Selasa | 18-03-2014 | 18:29 WIB
kepala_blh_pinang.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kepala Badan Lingkungan HHidup (BLH) Kota Tanjungpinang, Gunawan Grounimo.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sebanyak 20 sekolah di Tanjungpinang yang telah mendaftarkan diri untuk mengikuti kontes kebersihan sekolah untuk mendapatkan penghargaan Adiwiyata.

"Untuk nama-nama sekolahnya saya lupa, namun yang ikut ini dari jenjang Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas, sudah ada 20 yang memasukkan syarat-syaratnya," tutur Kepala Badan Lingkungan HHidup (BLH) Kota Tanjungpinang, Gunawan Grounimo, Selasa (18/3/2014).

Mantan Kepala Seksi di Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Kota Tanjungpinang ini mengatakan sangat mendukung sekali sekolah-sekolah yang antusias ingin mendapatkan gelar Adiwiyata tersebut, sebab memang di Tanjungpinang sendiri baru satu sekolah yang mendapatkan gelar tersebut yaitu SMA Negeri 1 Tanjungpinang.

"Semangat ini juga nantinya akan mempermudah kita untuk mendapatkan Adipura Kencana, semooga sekolah berlabel Adiwiyata Nasional semakin bertambah di Tanjungpinang," tutur Gunawan.

Terkait Adiwiyata, Gunawan mengatakan memang untuk mendapatkan Adipura Kencana harus memiliki sekolah yang berpredikat sebagai sekolah adiwiyat mandiri. Untuk mendapatkan hal tersebut SMAN 1 Tanjungpinang harus membimbing 10 sekolah dari SD hingga SMA untuk menjadikan sekolah tersebut sebagai sekolah Peduli Lingkungan sehingga 10 sekolah mampu meraih Adiwiyata Nasional.

Editor: Dodo