Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pimpinan dan Simpatisan Parpol Diimbau Patuhi Aturan Lalu Lintas Selama Kampanye
Oleh : Hadli
Senin | 17-03-2014 | 10:02 WIB
akbp-hartono-kabid-humas-polda-kepri.gif Honda-Batam
AKBP Hartono, Kabid Humas Polda Kepri.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolda Kepri Brigjen Pol Endjang Sudradjat mengimbau kepada para pimpinan partai politik, simpatisan dan segenap lapisan masyarakat dalam pelaksanakan kampanye Pemilu 2014 memperhatikan keselamatan, keamanan dan aturan berlalu lintas yang berlaku.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Hartono seiring dengan mulai dilaksanakannya kampanye terbuka, mulai Minggu (16/3/2014) hingga Sabtu (5/4/2014) mendatang.

Hartono menegaskan, aturan berlalu lintas untuk dapat dipatuhi dalam pelaksanaan kampanye guna menghindari terjadinya kecelakaan berlalu lintas dengan tidak menggunakan kendaraan bak terbuka, tetap memakai helm dalam mengendarai sepeda motor, serta tidak menaiki kendaraan roda dua lebih dari 2 orang.

"Selain itu juga dengan tidak menggunakan jalur lalu lintas yang bukan peruntukannya dan tidak memacu kendaraan serta ugal-ugalan di jalan yang dapat membahayakan keselamatan baik diri sendiri maupun orang lain," terang Hartono, kemarin.

Selain menjaga keselamatan di jalan raya, masyarakat juga harus bisa menjaga keselamatan diri sendiri dari ancaman kriminalitas yang sering terjadi seperti pencopetan dan penjambretan dengan cara tidak memakai perhiasan yang mencolok.

Pelaksanaan kegiatan pengamanan Pemilu tahun 2014, Polda Kepri dan jajaran telah melaksanakan apel kesiapsiagaan di Mapolda Kepri dan di Polres masing-masing. Dalam mewujudkan rasa aman pada kampanye ini, Mapolda Kepri menurunkan personel Polda Kepri sekitar 1.600 personel yang ditempatkan di berbagai lokasi berlangsungnya kampanye. 

Editor: Dodo