Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Inilah 10 Film Indonesia Terbanyak Ditonton di Bioskop Sepanjang 2013
Oleh : Redaksi
Selasa | 31-12-2013 | 15:12 WIB
film-soekarno-610x289.jpg Honda-Batam
Soekarno: Indonesia Merdeka, salah satu dari 10 film yang paling banyak ditonton selama 2013. (Foto: KapanLagi.com)

BATAMTODAY.COM - 99 Cahaya di Langit Eropa arahan Guntur Soeharjanto telah menjadi film Indonesia pertama dan mungkin satu-satunya yang disaksikan oleh satu juta penonton pada tahun 2013.

Kesuksesan film tersebut sekaligus mengoreksi berita sebelumnya tentang 10 Film Indonesia terbanyak ditonton di bioskop sepanjang 2013 dimana posisi pertama awalnya dipegang hingga beberapa bulan lamanya oleh film yang diangkat dari novel karya Raditya Dika, Cinta Brontosaurus.

Data jumlah penonton ini diterima dari Persatuan Produser Film Indonesia (PPFI), rantai bioskop Cinema 21 serta Blitz Megaplex dan lalu disebarkan ke khalayak ramai melalui FilmIndonesia.or.id, yang menyajikan data dan informasi lengkap tentang perfilman Indonesia.

99 Cahaya di Langit Eropa, dengan jumlah penonton 1.003.988 orang, mengungguli Cinta Brontosaurus dengan perolehan 892.915 penonton, Tenggelamnya Kapal Van der Wijck dengan 855.781 penonton, Soekarno: Indonesia Merdeka dengan 748.878 penonton, dan Coboy Junior the Movie dengan 683.604 penonton.

Dibintangi oleh Acha Septriasa, Abimana Aryasatya, Dewi Sandra, dan Raline Shah, 99 Cahaya di Langit Eropa bercerita soal pengalaman sepasang mahasiswa Indonesia yang kuliah di Eropa. Bagaimana mereka beradaptasi, bertemu dengan berbagai sahabat hingga akhirnya menuntun mereka kepada rahasia Islam di benua Eropa. Film ini pertama diedarkan pada 5 Desember lalu.

Patut diperhatikan bahwa jumlah penonton yang diraih oleh film-film Indonesia rilisan tahun ini tidak segemilang film-film yang tayang pada tahun sebelumnya.

Tercatat, ada tiga film Indonesia yang meraih jumlah penonton jutaan pada 2012 silam, yaitu Habibie & Ainun yang berhasil disaksikan sekitar 4,5 juta penonton, 5 cm sekitar 2,4 juta penonton dan The Raid yang sukses menembus angka 1,8 juta penonton.

Berikut adalah daftar sementara sepuluh film Indonesia yang paling laris di bioskop pada tahun 2013:

1. 99 Cahaya di Langit Eropa (1.003.988 penonton)
2. Cinta Brontosaurus (892.915 penonton)
3. Tenggelamnya Kapal Van der Wijck (855.781 penonton)
4. Soekarno: Indonesia Merdeka (748.878 penonton)
5. Coboy Junior The Movie (683.604 penonton)
6. Taman Lawang (526.761 penonton)
7. Manusia Setengah Salmon (429.768 penonton)
8. 308 (356.144 penonton)
9. Get M4arried (306.886 penonton)
10. Refrain (281.922 penonton)

Sumber: Rolling Stone