Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kini, SMA 1 Tanjungpinang Sudah Punya Perpustakaan Digital
Oleh : Agus Hariyanto
Kamis | 26-12-2013 | 15:41 WIB
DigitalLibrary.gif Honda-Batam
Foto ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Siswa SMA Negeri 1 Tanjungpinang bakal tak lagi dipusingkan dengan persoalan buku. Sekolah yang sempat mengantongi label Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) itu sudah punya perpustakaan digital (digital library) yang bisa diakses melalui jaringan di sekolah.

"Adanya perpustakaan digital di sekolah merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini. (Perpustakaan) ini juga diharapkan bisa menunjang minat membaca anak didiknya di sekolah ini," kata Imam Syafei, Kepala SMA Negeri 1 Tanjungpinang, saat peluncuran perpustakaan digital online belum lama ini.

Imam menambahkan, keberadaan perpustakaan digital itu juga akan mempermudah siswa mendapatkan informasi mengenai buku yang dicari. 

"Siswa cukup mengetik buku apa yang akan dibaca melalui komputer, otomattis buku yang dicari akan keluar tampilanya dalam bentuk PDF. Bentuk dan isinya persis sama dengan buku, hanya kita bacanya melalui komputer," jelas Imam.

Sejauh ini, sudah ada sekitar 1.000 judul buku berformat e-book di perpustakaan digital di SMAN 1. Sayangnya, perpustakaan ini baru sebatas bisa diakses di lingkungan sekolah saja. "Perpustakaan ini masih sebatas bisa digunakan di sekolah saja belum bisa ke luar sekolah," katanya. (*)

Editor: Dodo