Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rusmini Laporkan Diana ke BK DPRD Batam
Oleh : Gokli
Rabu | 27-11-2013 | 16:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pasca-kegaduhan antara Rusmini Simorangkir dengan Diana Titik Windayati di ruang Komisi IV DPRD Batam, keduanya mengatakan akan melapor ke Badan Kehormatan (BK). Tapi, tidak menutup kemungkinan akan berlanjut sampai ke ranah hukum.

Rusmini, politisi Partai Golkar, yang dikonfirmasi pada Rabu (27/11/2013) siang, mengaku sudah membuat laporan ke BK perihal pertengkaran antara dirinya dengan Diana. Menurutnya, laporan ke BK merupakan prosedur yang harus dilakukan.

"Iya, saya sudah laporkan ke BK," kata dia, sembari menunjukkan bukti terima laporannya.

Pada saat terjadi pertengkaran, kata Rusmini, sama sekali tak ada kontak fisik antara dia dengan Diana. Bahkan, pernyataan Diana yang mengaku didorong oleh Rusmini disebut terlalu berlebihan dan membesar-besarkan masalah.

"Mana ada saya dorong dia (Diana-Red). Kalau bentak, iya. Itu sengaja memperbesar masalah saja," akunya.

Dijelaskannya, awal pertengkaran itu memang disebabkan dugaan suap Rp200 juta yang mengalir dari Dinas Pendidikan (Disdik) Batam kepada Komisi IV. Uang tersebut diterima oleh Diana, sehingga Rusmini meminta supaya segera diklarifikasi lantaran dia merasa tak pernah terima sama sekali.

Permintaan supaya diklarifikasi itu, kata Rusmini, seakan disepelekan Diana. Bahkan, Diana saat itu mengaku tak mempunyai kewajiban untuk melakukan klarifikasi.

"Wajar dong saya minta untuk diklarifikasi. Kan, ada bukti rekamannya," kata Rusmini, yang mana permintaan klarifikasi itu disampaikan supaya ada kejelasan.

Disinggung mengenai rencana melaporkan Diana ke Polisi maupun Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam terkait dugaan suap Rp200 juta tersebut, Rusmini mengaku masih mengikuti prosedur yang ada di DPRD Batam. Setelah selesai prosedur seperti melaporkan ke BK, langkah selanjutnya akan dipikirkannya.

"Ikuti prosedur yang ada dulu, semua ada mekanismenya," tutupnya.

Editor: Dodo