Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

New BMW M5 Dijual Seharga Rp2,88 Miliar
Oleh : Redaksi
Rabu | 20-11-2013 | 10:54 WIB
bmw_m5.jpg Honda-Batam
New BMW M5. (Foto: BMW Group)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - BMW Indonesia menghadirkan generasi terbaru dari BMW M5. Anda yang tertarik dan ingin membawa pulang, silakan sediakan budget Rp2,88 miliar.

"Harga tersebut merupakan  off the road dan juga dilengkapi BMW Service Inclusive, termasuk perawatan 5 tahun," buka Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur PT BMW Indonesia saat meluncurkan BMW M5 kemarin.

Selain penyempurnaan pada desain luar yang meliputi gaya grille baru, New BMW M5 juga dibekali fitur-fitur unik seperti Head-Up Display, yang memproyeksikan informasi penting seputar kendaraan ke kaca depan tepat di area pandang pengemudi.

BMW M5 dibekali  mesin 4.4 liter berkonfigurasi V8 dan didukung TwinPower Turbo garapan M, membuat mobil ini punya tenaga sebesar 560 dk dan torsinya 680 Nm yang disalurkan melalui transmisi Drivelogic 7 speed kopling ganda.

Sumber: mobil.otomotifnet.com