Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gerakan 1.000 Gitar Untuk Anak Indonesia Didukung Gitaris Guns N' Roses
Oleh : Redaksi
Senin | 11-11-2013 | 11:18 WIB
Bumblefoot.jpg Honda-Batam
Gitaris Guns N’ Roses, Ron "Bumblefoot" Thal. (Foto: Rolling Stone)

BATAMTODAY.COM - Gitaris Guns N' Roses, Ron "Bumblefoot" Thal, telah menyatakan dukungannya kepada Gerakan 1000 Gitar Untuk Anak Indonesia yang selama lebih dari dua tahun belakangan ini telah digagas oleh Rolling Stone Indonesia.

Rencananya, sebelum tampil di Jakarta Blues Festival 2013 pada 16 November mendatang, Bumblefoot akan hadir di @America, Pacific Place, Jakarta pada 11 November 2013 untuk ikut membagikan gitar kepada anak-anak yang kurang mampu dalam sebuah pertunjukan yang intim disana.

Dalam acara ini, Bumblefoot tidak hanya menggelar pertunjukan atau membagikan gitar, tetapi juga akan berdiskusi mengenai musik dengan Dik Doank, seniman yang sekaligus pengelola fasilitas untuk anak-anak yang kurang mampu di daerah Tangerang yang dinamakan Kandank Jurank Doank.

Acara yang bakal digelar pukul 19:00 WIB tersebut terbuka untuk umum dan tanpa dikenakan biaya.

1000 Gitar Untuk Anak Indonesia adalah sebuah gerakan sosial yang berbentuk pembagian 1000 buah gitar akustik kepada anak-anak kurang mampu dari berbagai usia, suku, ras, dan agama. Dibagikan dalam rentang waktu dua tahun dan didistribusikan secara nasional ke 100 rumah singgah, pesantren, panti asuhan, penjara anak-anak, dan lainnya.

Rolling Stone melibatkan industri musik Indonesia dalam gerakan ini, termasuk 100 orang gitaris Indonesia dari berbagai genre musik yang akan kami undang untuk ikut berpartisipasi menjadi ikon dari gerakan ini. Para gitaris nasional ini dilibatkan dalam kegiatan mendistribusikan gitar ke titik-titik pembagian, dan memberikan sedikit coaching clinic yang kami yakini akan menjadi inspirasi yang penting bagi para anak-anak.

Sumber: Rolling Stone