Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cegah Balap Liar, Kapolres Tanjungpinang Akan Gelar Road Race
Oleh : Agus Hariyanto
Kamis | 17-10-2013 | 17:46 WIB
balapan_liar.jpg Honda-Batam
Aksi balap liar di jalan.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kapolres Tanjungpinang, AKBP Patar Gunawan, berencana menggelar lomba balap motor (road race). Kegiatan itu menyalurkan bakat dan meminimalisir aksi balap liar di jalan oleh pelajar.

"Kegiatan ini untuk menyalurkan hobi para pelajar dan meminimalisir aksi balapan liar di jalan," kata Kapolres.

Dia mengatakan, Polres Tanjungpinang akan bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI). Ajang road race yang rencananya digelar tanggal 2 - 3 November itu tidak dipungut biaya pendaftaran.

"Kegiatannya pada hari Sabtu dan Minggu. Jadi tidak mengganggu jam belajar sekolah," katanya.

Rencananya, road race itu akan digelar di kawasan Bintan Centre, yang hampir saban sore dijadikan lokasi balapan liar oleh sejumlah pelajar. Piala dan hadiah uang jutaan rupiah sudah disiapkan bagi pemenang.

Uniknya, dalam road race kali ini disediakan kelas eksibisi atau hiburan untuk pembalap pemula, baik dari kalangan pelajar maupun umum. Meski tak ada hadiahnya, Kapolres akan memberikan sebuah cendera mata.

Penonton juga tidak akan dipungut bayaran. "Sebab acara ini diselengarakan atas kemauan para pelaku balap liar. Kita harapkan, dengan adanya lomba seperti ini tidak akan ada lagi balap liar yang terjadi di kota Tanjungpinang," harapnya.

Para pemenang nantinya akan diminta menjadi duta keselamatan di jalan raya yang sekaligus enyuarakan kepada rekan-rekan pembalap liar agar tidak trek-trekan lagi di alan raya yang bisa mengancam jiwa pengendara lain. (*)

Editor: Dodo