Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Siswa Penerima BSM di Kepri Capai 53.193 Orang
Oleh : CR/TPI
Selasa | 17-09-2013 | 10:55 WIB
bsm.jpg Honda-Batam
(Foto: setkab.go.id)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada tahun ini mendapatkan alokasi Bantuan Siswa Miskin (BSM) untuk 53.193 siswa dari jenjang SD hingga SLTA. Dana BSM tahap pertama tersebut sudah disalurkan, namun belum diketahui sudah beberapa persen realisasinya.

"Jumlah BSM dialokasikan di Kepri untuk jenjang SD sebanyak 36.018 siswa, SMP 10.728 siswa, SMA 4.737, dan SMK 6.447 siswa," tutur Atmadinata, Kabid Pendidikan Dasar, Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Senin (16/9/2013).

Kendati demikian, Atmadinata mengaku hingga saat ini belum mengetahui persentase realisasi pembagian BSM tersebut karena telah menjadi urusan Bank Riau sebagai penyalur.

Terkait jumlah siswa, untuk jenjang SD, Anambas mendapat jatah sebanyak 622 siswa, Natuna 1.086 siswa, Karimun 5720, Bintan 3.125 siswa, Lingga 2.277 siswa, Tanjungpinang 4.180 siswa, dan yang terbanyak di Batam sebanyak 18.968 siswa.

Sementara untuk jenjang SMP, Anambas mendapat jatah 243 siswa, Natuna 290 siswa, Karimun 1.666, Bintan 1.019 siswa, Lingga 676 siswa, Tanjungpinang 1.557 siswa, dan masih yang terbanyak di Batam sebanyak 5.277 siswa.

Kemudian jenjang SMA/SMK, Anambas mendapat jatah sebanyak 600 siswa SMA, dan 817 siswa SMK; Natuna 77 siswa SMA, dan 104 siswa SMK; Karimun 156 siswa SMA, dan 212 siswa SMK; Bintan 388 siswa SMA dan 528 siswa SMK; Lingga 197 siswa SMA dan 268 siswa SMK; Tanjungpinang 799 siswa SMA dan 1.088 siswa SMK; dan  Batam sebanyak 2.520 siswa SMA, dan 3.430 siswa SMK. (*)

Editor: Dodo