Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Terlalu Banyak Terima Peserta Didik, Siswa Baru Banyak Duduk Lesehan
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 27-08-2013 | 10:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Batam, Rustam Efendi, mengakui banyak siswa SD dan SMP yang tak mendapat tempat duduk lantaran sekolah terlalu banyak menerima siswa baru.

"Tak hanya SD Negeri 09 Kavling Lama Sagulung saja yang siswanya sebanyak dua kelas terpaksa duduk lesehan saat belajar," kata dia, Selasa (27/08/2013).

Dia menyebut sejumlah sekolah lainnya juga mengalami hal serupa, seperti SDN 003 Batuaji kelebihan 2 kelas,  SDN 24 Galang kelebihan 2 kelas, SDN 001 Batam Kota kelebihan 1 kelas, SDN 005 Seibeduk kelebihan dua kelas, SDN 20 Galang kelebihan satu kelas, dan SDN 21 Galang juga kelebihan satu kelas.

Sementera untuk SMP negeri juga ada beberapa yang siswanya belajar secara lesehan karena tak kebagian bangku. Seperti di SMPN 3, SMPN 11, SMPN 12, SMPN 21, dan SMPN 16.

Menurut Rustam, yang menyebabkan banyaknya siswa tak dapat bangku dan terpaksa belajar dengan cara lesehan adalah tak seimbangnya ruang kelas yang tersedia di sekolah dengan jumlah siswa yang diterima.

"SD Negeri 09 di Kavling Lama Sagulung sekitar 40 siswanya terpaksa belajar lesehan di lantai mushalla sekolah dikarenakan pada saat awal pendaftaran penerimaan siswa baru kapasitasnya hanya untuk empat ruang kelas," kata dia.

"Saat ini untuk pengadaan dan penambahan jumlah bangku dan ruang kelas sudah dianggarkan dalam APBD Perubahan Kota Batam tahun 2013 ini," pungkasnya.

Editor: Dodo