Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Diduga Rem Blong, Mobil Damkar Bintan Tabrak Truk dan Dua Pemotor
Oleh : Agus Harianto
Selasa | 27-08-2013 | 09:53 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Diduga akibat rem blong, mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bintan nomor polisi BP 8032 EP menyeruduk truk Fuso BP 8542 TU dan dua pengendara motor, Yamaha Xeon BP 5212 WU dan Honda Beat BP 3236 WU, Senin (26/8/2013) sekitar pukul 10.30 WIB.

Mobil Damkar Kabupaten Bintan, yang dikemudikan Masri Patra (33), menyeruduk truk dan dan dua sepeda motor tersebut di simpang lampu merah Senggarang, Km 14 Tanjungpinang, saat kendaraan masih menunggu giliran lampu hijau.

Menurut saksi mata, Burhan, kejadian bermula saat mobil Damkar melaju dari arah Tanjungpinang dengan kecepatan tinggi. Dan setibanya di simpang Sengggarang mobil Damkar tersebut bukannya berhenti, tapi malah sebaliknya menyeruduk truk Fuso dan dua sepeda motor yang berada di depanya. Tak ayal, seorang pengguna motor terjepit di kolong truk.

Kejadian itu spontan saja membuat pengguna jalan yang melintas berusaha menolong korban yang terjepit di bawah kolong mobil truk.

Kanit Laka Lantas Polres Tanjungpinang, Ipda Saiful Amir, membenarkan kejadian laka lantas di simpang Senggarang itu. Tidak ada korban meninggal dalam peristiwa itu, hanya saja ada sejumlah korban mengalami syok dan lecet-lecet.

Mobil Damkar Bintan yang dikemudikan Masri Patra, warga Hang Tuah Permai blok Bunguran no. 15 Tanjungpinang, saat itu membawa penumpang atas nama Nurwendi (42) yang merupakan PNS Pemkab Bintan. Masri pun langsung diamankan di Unit Laka Lantas Polres Tanjungpinang untuk dimintai keterangan dan kronologi penyebab terjadinya kecelakaan.

Sementara itu, supir truk Fuso, Xiong Siah (49) --warga Gesek Jalan Wisata Bintan, tidak mengalami luka. Namun, pengendara sepeda motor Yamaha Xeon, Jumini (36) --warga Kampung Banjar Perumahan Air Raja, berboncengan dengan Elfian Eka Saputra (17) mengalami luka robek dan observasi rusuk dan Elfian Eka Saputra mengalami luka lecet pada tubuhnya.

Sedangkan pengendara sepeda motor Honda Beat, Siti Maisyaroh (28) --warga Kampung Banjar Perumahan Air Raja, yang berboncengan dengan Febrian Saputra (3)-- seorong pengamen, hanya lecet sidikit dan Febrian mengalami luka pada perut dan observasi rusuk.

Hingga saat ini, mobil Damkar Kabupaten Bintan, truk Fuso dan dua unit sepeda motor --yang masing-masing mengalami kerusakan, diamankan di Unit Laka Lantas Polres Tanjungpinang. Sedangkan 4 korban pengguna sepeda motor dirawat di UGD RSUD Provinsi Kepri.

Editor: Dodo