Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cara Mudah Hilangkan Embun di Headlamp
Oleh : Dodo
Senin | 03-06-2013 | 13:23 WIB
headlamp.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ilustrasi.

BATAM - Bagi banyak orang, saat melihat embun pagi dirasa dapat menenangkan pikiran. Tapi hal berbeda jika embunnya terlihat di headlamp mobil, ini malah bikin kusut pikiran. Eits, jangan keburu gusar, mudah kok menghilangkannya.

“Kalau embun yang terdapat pada headlamp hanya terdapat pada bagian sisinya itu normal, biasanya karena perbedaan suhu di bagian luar dan dalam lampu yang ekstrim. Seperti saat ke pegunungan atau kondisi hujan dengan kelembapan tinggi,” buka Hamdi dari Adim Garage di Jl. Raya Pondok Gede Dirgantara 1 no. 13, Lubang Buaya, Jakarta, dikutip dari otomotifnet, Senin (3/6/2013).
 
“Kalau embun datang, tak perlu panik. Pertama buka kap mesin, lalu cek terlebih dahulu lubang hawa pada bagian belakang rumah lampu. Biasanya terdapat kotoran seperti debu pada bagian lubang hawa. Namun jika tak ada masalah embun bisa dibuang lewat lubang lampu sein,” jelas Hamdi.

Langkahnya copot lampu sein dengan memutarnya searah jarum jam. “Selanjutnya, nyalakan lampu utama selama 15-30 menit dengan kondisi lubang lampu sein tetap terbuka. Nanti embun akan hilang dengan sendirinya,” papar pria ramah ini.

Dirinya menambahkan jika  proses tersebut dapat dipercepat dengan bantuan vacuum cleaner. “Letakan ujung penyedot vacuum cleaner pada lubang sein, nanti embun akan hilang lebih cepat,” kata Hamdi.

Selain sein, lampu senja juga bisa dicopot untuk menghilangkan embun. "Namun pada beberapa mobil, posisi lubang lampu senja ada yang sulit dijangkau tangan, sehingga mencopot lampu sein merupakan langkah termudah," tutupnya.

Silakan mencoba.

Sumber: otomotifnet