Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Setelah Disimpan di Bawah Laut 3 Bulan Wine Terasa Lebih Nikmat
Oleh : Dodo
Rabu | 29-05-2013 | 13:17 WIB
wine laut.jpg Honda-Batam
(Foto: food.detik)

CHARLESTON - Durasi dan teknik penyimpanan wine adalah faktor penting agar wine tetap terasa nikmat. Inilah yang dibuktikan dalam uji coba penyimpanan wine di bawah laut selama 3 bulan.

Mira Winery membuat sejarah pada Februari lalu sebagai perusahaan wine pertama yang bereksperimen dengan menyimpan wine di laut selama tiga bulan. Saat itu, para penyelam menaruh empat kotak Cabernet Sauvignon di tempat penyimpanan khusus di pelabuhan Charleston.

“Ini pertama kali kami melakukannya. Sebelumnya belum pernah ada yang melakukan ini di Amerika Serikat,” ujar Gustavo Gonzales dari Mira Winery.

Tujuan dari eksperimen ini adalah menguji faktor-faktor yang mempengaruhi cita rasa wine yang disimpan di laut dan wine yang disimpan di gudang. Faktor-faktor yang mempengaruhi penyimpanan wine antara lain suhu, kelembaban, tekanan, gerak, cahaya, dan oksigen.

“Pembuatan wine adalah seni dan ilmu yang rumit,” ujar Gonzalez. “Dengan beberapa faktor yang mempengaruhi produksi wine, proses penyimpanan dilakukan di lingkungan yang sangat terkontrol untuk memastikan hasil optimal,” tambahnya.

Dengan percobaan ini, Mira Winery juga menguji dampak arus, gelombang, dan suhu di lautan terhadap cita rasa wine yang dihasilkan.

Setelah diambil dari pelabuhan pada 21 Mei lalu, para ahli mencicipi wine tersebut. Mereka menilai, rasa wine tersebut sungguh luar biasa.“Saya pikir ada elemen-elemen yang menambah keragaman rasa wine,” ujar Gonzalez.

Setelah eksperimen ini, Mira Winery akan melakukan eksperimen fase kedua dengan menaruh wine di bawah laut sebanyak delapan botol selama 6 bulan.

“Kami terus mengontrol sampel kami dan akan terus mengamati tentang dampak penyimpanan wine di laut,” ujar Presiden Mira Winery, Jim Dyke. Rencananya, wine ini akan dijual sekitar 10 juta rupiah setelah melalui serangkaian analisis kimia.

Sumber: food.detik.com