Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Nay@Dam Hadirkan Bingka Bakar Rasa Pisang
Oleh : Sherlyna
Senin | 27-05-2013 | 15:13 WIB

BATAM, batamtoday - Nay@Dam salah satu penyedia oleh-oleh khas batam bercita rasa tradisional dengan khas Melayu dan rasa yang berbeda-beda. Untuk bulan ini, Nay@Dam menghadirkan kue bingka bakar dengan rasa pisang.

Rudi, marketing Nay@dam yang berada di Ruko Puri Legenda Blok D1 No.3 Batam center ini mengatakan rasa yang ditawarkan kini semakin ramai, seperti rasa wijen khas Melayu, ada juga rasa pandan dan kini hadir pula rasa pisang.

"Kami berharap dengan adannya berbagai rasa yang kami tawarkan bisa memberikan kepuasan kepada masyarakat kota Batam yang ingin menikmati rasa-rasa spesial dari Nay@Dam," kata Rudi, Senin (27/5/2013).

Untuk bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan kue-kue di Nay@Dam ini dibuat dengan bahan-bahan sedeehana, yakni paduan tepung terigu, telur, gula, dan bahan-bahan lainnya. Akan tetapi yang menjadi khas dari kue bingka bakar yakni, kue ini kaya akan santan, hingga kue bingka yang sudah jadi meskipun memiliki kemiripan dengan kue bolu, namun rasanya lebih lembut, basah, namun tetap gurih.

Menurut pria berkulit putih ini, kebanyakan masakan Melayu memang banyak mengandung unsur lemak yang berasal dari santan kelapa, termasuk kue bingka ini.

"Kue-kue Nya@Dam yang kami tawarkan sangat sesuai dinikmati saat santai maupun sebagai oleh-oleh keluar kota karena kue-kue bingka bakar ini bisa bertahan hingga maksimal 1 bulan tanpa bahan pengawet," jelas Rudi.

Untuk harga satu kotak kue bingka dibandrol sebesar Rp 20 ribu, lalu untuk satu paketnya dihargai senilai Rp 120 ribu.

Editor: Dodo