Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pengurus Partai Nasdem Tanjungpinang Mengundurkan Diri
Oleh : Hendra Zaini
Jum'at | 26-04-2013 | 15:31 WIB
Nasdem-Tanjunginang-mundur-1.jpg Honda-Batam
Sejumlah pengurus Partai NasDem Tanjungpinang yang menyatakan mengundurkan diri.

BATAM, batamtoday - Kecewa dengan sistem pencalegan hingga tak diakomodir dalam bakal calon legislatif (Bacaleg) dalam Pemilu 2014, Pengurus Partai NasDem dan sayap Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kota Tanjungpinang mengundurkan diri.

Ketua Dewan Pembina Garda Pemuda Partai Nasdem Kota Tanjungpinang, Beni, mengatakan kekecewaan pihaknya karena partai yang mengedepankan perubahan dalam kampanyenya sama sekali tak menunjukan makna perubahan itu sendiri dan masih mengandalkan kedekatan antar pengurus dan uang dalam proses pencalegan.

"Partai Nasdem yang menyuarakan perubahan ternyata tidak benar sama sekali, sebab masih mengandalkan faktor kedekatan dan uang dalam proses pencalegan," kata Beni dalam konfrensi pers kepada wartawan di Seipanas, Batam, Jumat (26/4/2013).

Selain Garda Pemuda Partai Nasdem, Serikat Pedagang Restorasi yang juga merupakan sayap partai juga menyatakan kecewa dengan apa yang diberlakukan Partai NasDem. Ada tiga alasan utama sehingga mereka semua mundur dari partai yang mendapatkan nomor urut satu dalam pemilu 2014 mendatang.

Alasan pertama, kecewa karena partai ini sama sekali tak mencerminkan perubahan sesuai motto partai. Kedua, faktor uang menjadi hal nomor satu dalam pencalegan dan yang ketiga kedekatan bacaleg dengan pengurus partai menjadi jaminan mereka maju dalam pencalegan.

Senada dengan Beni, Ketua Serikat Pedagang Restorasi (SPR) Partai Nasdem, Agus Tan, juga mengatakan kekecewaan dengan partai tersebut. Sejak bergabung, katanya, sudah banyak mengeluarkan sumbangsih, baik tenaga maupun materi, namun tetap tak diakomodir pengurus partai.

"Sejak bergabung, sudah tujuh even besar kami laksanakan untuk membesarkan partai Nasdem, tapi mengapa anggota kami tak diloloskan dalam pencalegan," tegasnya.

Setelah melakukan pertimbangan yang cukup panjang, akhirnya dia bersama anggota lain resmi mengundurkan diri dari partai dan sayap Partai Nasdem terhitung 22 April 2013.

Turut hadir dalam konfrensi pers pengunduran diri tersebut, Ketua Dewan Pembina Garda Pemuda Partai Nasdem Kota Tanjungpinang, Beni; Ketua I Garda Pemuda Partai Nasdem Kota Tanjungpinang, Michael; Sekretaris Garda Pemuda Partai Nasdem Kota Tanjungpinang, Sasyento, dan Ketua Serikat Pedagang Restorasi (SPR) Partai Nasdem, Agus Tan.

Editor: Dodo